- Source: Adaptor modem dan jalur lebar Nintendo GameCube
Adaptor modem dan jalur lebar Nintendo GameCube adalah adaptor jaringan dan modem dial-up untuk konsol permainan Nintendo GameCube yang diproduksi oleh Conexant di Filipina. Adaptor ini dipasang di "Serial Port 1" yang terletak di bagian bawah GameCube untuk menambahkan port 8P8C (RJ-45) dan 6P4C (RJ-11) di kedua sisi konsol.
Permainan daring dan LAN
Adaptor ini memungkinkan empat permainan video untuk dimainkan secara daring, yaitu Phantasy Star Online Episode I & II, Phantasy Star Online Episode I & II Plus, dan Phantasy Star Online Episode III: C.A.R.D. Revolution yang diproduksi oleh Sega serta Homeland yang diproduksi oleh Chunsoft (hanya dirilis di Jepang).
Adaptor jalurlebar memungkinkan pemain untuk bermain secara bersama-sama melalui LAN. Adapun permainan video yang mendukung fitur ini adalah Mario Kart: Double Dash!!, Kirby Air Ride, dan 1080° Avalanche.
Referensi
Pranala luar
Nintendo Amerika Utara
Nintendo Eropa (Britania Raya)
Ulasan di IGN
Kata Kunci Pencarian:
- Adaptor modem dan jalur lebar Nintendo GameCube
- GameCube
- Super Nintendo Entertainment System
- Nintendo Entertainment System
- PlayStation 2