- Source: Bilistikhe
Bilistikhe (bahasa Yunani Kuno: Βιλιστίχη, translit. Bilistíkhe; lahir k. 280 SM) adalah seorang selir yang asalnya tidak jelas.
Menurut Pausanias, dia bersuku Makedonia; sedangkan menurut Athenaios, dia berasal dari Argos (konon sebagai keturunan Atreus); tetapi menurut Plutarkhos, Bilistikhe merupakan seorang budak asing yang dibeli dari pasar. Dia memenangkan tethrippon dan synoris pada Olimpiade 264 SM. Dia kemudian menjadi selir Ptolemaios II dan mereka memiliki seorang putra bersama, bernama Ptolemaios Andromakhou. Setelah wafatnya, Ptolemaios II mendewakannya sebagai Afrodite Bilistikhe. Sebuah kepingan papirus dari Ankyronpolis yang ditulis sekitar 239-238 SM menunjukkan bahwa di kemudian hari dia adalah seorang pemberi pinjaman uang. Menurut Klemens dari Aleksandria, dia dimakamkan di bawah kuil Sarapis di Aleksandria.
Lihat pula
Daftar pemenang Olimpiade kuno
Referensi
= Catatan kaki
== Daftar pustaka
=Pranala luar
Chris Bennett - Bilistiche (dalam bahasa Inggris Amerika)