- Source: Daftar Sekretaris Jenderal NATO
Sekretaris Jenderal Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) adalah ketua Dewan Atlantik Utara, organisasi pembuat keputusan tertinggi aliansi pertahanan ini. Sekretaris Jenderal juga menjabat sebagai kepala sta organisasi dan juru bicaranya. Selain tugas-tugas resmi ini, Sekretaris Jenderal harus membina hubungan dekat dengan kepala negara setiap negara NATO dan bekerja sama dengan diplomat-diplomat lain secara formal dan informal mengenai permasalahan yang dihadapi aliansi.
Sesuai tradisi, jabatan Sekretaris Jenderal dipegang oleh warga Eropa. Struktur ini bertujuan untuk menyeimbangkan pengaruh Amerika Serikat yang merupakan negara pengangkat Komando Sekutu Tertinggi Eropa, pejabat militer paling senior di NATO. Sekretaris Jenderal dipilih berdasarkan konsensus negara-negara anggota NATO. Tidak ada proses seleksi formal. Diplomat dari negara-negara NATO secara informal mendiskusikan masalah ini sampai seorang calon terpilih. Sekretaris Jenderal biasanya menjalani masa jabatan empat tahun, tetapi ia boleh diminta untuk menjabat setahun atau beberapa tahun lagi sesuai konsensus negara anggota.
Sekretaris Jenderal NATO saat ini adalah J. Remei7. Penggantinya, Mark Rutte, ditunjuk oleh Dewan Atlantik Utara pada tanggal 26 Juni 2024 dan mulai menjabat pada 1 Oktober 2024.
Sekretaris Jenderal
Negara-negara NATO memilih Sekretaris Jenderal pertamanya pada tanggal 4 April 1952. Sejak saat itu, 12 diplomat telah menjabat secara resmi sebagai Sekretaris Jenderal. Jabatan ini juga pernah diduduki sementara sebanyak tiga kali oleh Sekretaris Jenderal sementara pada masa selang sebelum penunjukan selanjutnya.
Catatan
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Daftar Sekretaris Jenderal NATO
- Sekretaris Jenderal NATO
- Ketua Komite Militer NATO
- Daftar kepala negara Libya
- Dewan Atlantik Utara
- Soeharto
- Hubungan NATO dengan Ukraina
- Joseph Marie Antoine Hubert Luns
- Konferensi Tingkat Tinggi Warsawa 2016
- Daftar Menteri Urusan Luar Negeri Belanda