- Source: Dublin
Dublin (; bahasa Irlandia: Baile Átha Cliath [ˈbˠalʲə aːhə ˈclʲiə; ˌbʲlʲaː ˈclʲiə]) adalah ibu kota sekaligus kota terbesar di Irlandia. Kota ini terletak di pesisir timur provinsi Leinster, di mulut Sungai Liffey, dan berbatasan dengan pegunungan Wicklow di sebelah selatan. Jumlah penduduk kawasan perkotaannya sebanyak 1.173.179 jiwa, sedangkan jumlah penduduk Dublin Region (dulu County Dublin), hingga 2016, sebanyak 1.347.359 jiwa, dan jumlah penduduk Wilayah Dublin Raya sebanyak 1.904.806 jiwa.
Dublin didirikan oleh suku Kelt pada abad ke-7, tetapi tempat pastinya masih diperdebatkan oleh para arkeolog. Kota ini kemudian berkembang menjadi permukiman Viking; mereka mendirikan Kerajaan Dublin di tempat ini. Kota ini menjelma sebagai permukiman terbesar di Irlandia usai invasi bangsa Norman. Kota ini berkembang pesat sejak abad ke-17 dan pernah menjadi kota terbesar kedua di Imperium Britania sebelum Undang-Undang Penyatuan disahkan tahun 1800. Usai pemisahan Irlandia tahun 1922, Dublin menjadi ibu kota Negara Bebas Irlandia (sekarang Irlandia).
Dublin merupakan pusat pendidikan, sejarah, pemerintahan, dan industri dari dulu sampai sekarang. Hingga 2018 kota ini dikelompokkan sebagai kota global berperingkat "Alpha −" oleh Globalization and World Cities Research Network (GaWC). Artinya, kota ini merupakan satu dari tiga puluh kota terbaik di dunia.
Sejarah
Dokumentasi terawal di area Dublin ada pada tulisan Ptolemaeus (140 SM) yang menggambarkan pendudukan Dublin sebagai Eblana Civitas. Pada abad ke-9, Dublin menjadi daerah pendudukan bangsa Viking dan terus berada dalam pemerintahan Viking hingga terjadi Invasi Normandia dari Wales pada tahun 1169. Raja Leinster meminta bantuan dari Strongbow untuk merebut Dublin namun Strongbow kemudian malah mengumumkan dirinya sebagai raja setelah berhasil menaklukkan Dublin.
Penaklukan oleh Wangsa Tudor pada tahun 1500-an menciptakan era baru di kota ini; Dublin kembali menjadi pusat pemerintahan Irlandia. Ratu Elizabeth I dari Inggris mendirikan Trinity College pada tahun 1592 dan menginstruksikan agar semua katedral Katolik diubah menjadi gereja Protestan.
Populasi Dublin yang hanya 21.000 pada tahun 1640 tersapu setengahnya ketika muncul wabah penyakit, namun jumlah ini kembali meningkat hingga 50.000 pada tahun 1700. Pada abad ke-18, penduduk Dublin meningkat hingga 130.000 dan sempat menjadi kota kedua terbesar di Kerajaan Inggris dan kelima terbesar di Eropa. Pada abad inilah banyak gedung ternama dibangun.
Kota kembar
Barcelona, Spanyol
Emmetsburg, Amerika Serikat
Liverpool, Britania Raya
San Jose, Amerika Serikat
Montreal, Kanada
Lihat pula
Bahasa Inggris Dublin
Daftar tokoh dari Dublin
Daftar pembagian administratif County Dublin
Galeri foto
Baile Átha Cliath - Dublin
Referensi
Bacaan lanjutan
John Flynn and Jerry Kelleher, Dublin Journeys in America (High Table Publishing, 2003) ISBN 0-9544694-1-0
Hanne Hem, Dubliners, An Anthropologist's Account, Oslo, 1994
Pat Liddy, Dublin A Celebration – From the 1st to the 21st century (Dublin City Council, 2000) ISBN 0-946841-50-0
Maurice Craig, The Architecture of Ireland from the Earliest Times to 1880 (Batsford, Paperback edition 1989) ISBN 0-7134-2587-3
Frank McDonald, Saving the City: How to Halt the Destruction of Dublin (Tomar Publishing, 1989) ISBN 1-871793-03-3
Edward McParland, Public Architecture in Ireland 1680–1760 (Yale University Press, 2001) ISBN 0-300-09064-1
Pranala luar
Dublin City Council – Official website of the local authority for Dublin
Dublin Tourist Board – Official tourism site
Alternative Dublin Guide Hidden-Dublin Guide
Dublin UNESCO City of Literature official site
Kata Kunci Pencarian:
- Dublin
- Dublin Film Critics' Circle
- Teluk Dublin
- Festival Film Internasional Audi Dublin
- International Dublin Literary Award
- Perpustakaan Trinity College
- Dublin Area Rapid Transit
- Katedral Dublin
- VH1 Presents: The Corrs, Live in Dublin
- Bandar Udara Dublin
- Dublin
- List of Dublin postal districts
- County Dublin
- Dublin City
- Dublin Township
- Kingdom of Dublin
- Dublin, Ohio
- Dublin (disambiguation)
- Dublin Airport
- In Dublin
Flora and Son (2023)
No More Posts Available.
No more pages to load.