- 1
- 2
- Source: Faces (mixtape)
The Wolverine (2013)
Anatomy of a Fall (2023)
No More Posts Available.
No more pages to load.
Faces adalah mixtape kesebelas oleh rapper asal Amerika Serikat Mac Miller. Mixtape ini dirilis secara independen sebagai unduhan gratis saat Hari Ibu pada tanggal 11 Mei 2014. Mixtape ini melanjutkan album studio kedua Miller Watching Movies with the Sound Off (2013), dan telah dikenal sebagai mahakarya Miller oleh publik, dimana ia mengeksplorasi kelamnya penyalahgunaan narkoba yang dialami dirinya sendiri secara personal.
Miller memproduseri Faces sendiri, bereksperimen dengan membuat instrumental yang terinspirasi musik psikedelik dan jazz untuk tema liriknya yang lebih gelap. Meskipun begitu, Miller sudah familiar dengan musik jazz dengan rilisnya album mini You dibawah nama samaran Larry Lovestein yang terpusat pada instrumental musik jazz. Mixtape ini melanjutkan perkembangan dan eksperimen Miller dalam kesan-kesan musik psikedelik dari Watching Movies with the Sound Off. Mixtape ini menampilkan artis tamu dari Rick Ross, Earl Sweatshirt, Schoolboy Q, Mike Jones, Sir Michael Rocks, Vince Staples, Ab-Soul, Dash, dan anjing peliharaan Miller, King Ralph of Malibu.
Pada 15 September 2021, peninggalan Miller mengumumkan bahwa mixtape ini akan tersedia di layanan-layanan 'streaming' dan kopian piringan hitam untuk pertama kalinya pada 15 Oktober 2021. Bersamaan dengan pengumuman tersebut, video musik "Colors and Shapes," disutradarai oleh Sam Manson, dirilis di Youtube milik Miller.
Produksi
Mac Miller menjadikan dirinya sebagai produser eksekutif dibawah pseudonim produsernya "Larry Fisherman", ia menjadi produser rekaman sendiri untuk lebih dari setengah daftar lagu. ID Labs menangani produksi dua lagu, sementara Earl Sweatshirt memproduseri "Polo Jeans" & "New Faces" dibawah pseudonim produsernya, "randomblackdude".
Thundercat, DrewByrd, Rahki, THC, Big Jerm & 9th Wonder memproduseri masing-masing satu lagu pada mixtape ini.
Faces memuat berbagai spoken word dan potongan-potongan sample film sepanjang album. Contoh-contoh yang terkenal adalah Charles Bukowski pada "Wedding", Hunter S. Thompson di awal lagu "Funeral", dan Bill Murray dari film komedi 1979 Meatballs pada awal "It Just Doesn't Matter". Sample-sample ini diketahui menjadi alasan mengapa Faces belum bisa dirilis di layanan-layanan streaming sebelum 2021 meskipun banyak yang meminta. Potongan-potongan sample ini kemudian banyak yang dihapus untuk rilisan resmi.
Schoolboy Q ditampilkan pada lagu ketiga "Friends", tetapi tidak memiliki verse. Sebagai gantinya ia menampilkan ad lib dan chorus berbunyi 'Miller Mac', mengingatkan penampilan dirinya pada "Pneumonia" dari album 2016 Danny Brown, Atrocity Exhibition.
Ab-Soul didaftarkan sebagai artis tamu pada "Polo Jeans", tetapi hanya ad lib khasnya 'Soul!' yang muncul di akhir lagu. Awalnya ia memiliki verse penuh yang mengakhiri lagu, tetapi ia meminta Miller untuk menghapusnya sebelum album ini dirilis secara resmi. Versi orisinil dengan penampilan penuhnya masih belum dirilis.
Tanggapan kritis
Faces menerima tanggapan positif dari para kritikus, kebanyakan memuji tema dan eksplorasinya akan psikosis, narkoba, dan mortalitas.
Faces dinilai sebagai album rap terbaik kedelapanbelas pada tahun 2014 oleh Rolling Stone.
Daftar lagu
Kredit diambil dari catatan liner album.
= Catatan
="Therapy" menampilkan kontribusi vokal tambahan dari Syd tha Kyd
"New Faces v2" menampilkan kontribusi vokal tambahan dari Ab-Soul
Personel
Kredit diambil dari catatan liner album.
Mac Miller – vokalis utama (trek 1–14, 16–25), perekaman (trek 3, 5–6, 8, 13–15, 18, 21; sebagai Larry Fisherman)
Josh Berg – perekaman (trek 1–4, 7, 9–12, 17–20, 22–25)
Ali Shaneed Mohammed – piano (trek 6)
Rahki – programer drum, organ, piano, penyintesis, rhodes (trek 10)
Chris Smith – bass (trek 10)
Corey Fonville – drum (trek 10)
Stuart Bogie – saksofon (trek 13)
Thundercat – bass (trek 14, 23)
Ryan Baldon – perekaman (trek 16)
9th Wonder – perekaman (trek 20)
Eric Dan – mixing (semua trek)
Mike Bozzi – mastering (semua trek)