- Source: Galaksi Tikus
NGC 4676 (Galaksi Tikus atau juga dikenal IC 819-820 dan Arp 242) adalah galaksi ganjil di Konstelasi Coma Berenices yang berjarak 290-300 juta tahun cahaya jauhnya. 290 juta tahun yang lalu, galaksi ini terbentuk dari 2 galaksi spiral yang melakukan proses bertabrakan dan penggabungan.
Nama mereka, galaksi tikus, mengacu pada ekor yang panjang dari NGC 4676A yang didalamnya terdapat bintang-bintang dan gas. Distorsi ini berasal dari kekuatan pasang surut kedua galaksi tersebut yang memiliki perbedaan relatif antara gravitasi pada bagian yang dekat dan yang jauh dari masing-masing galaksi.
Terdapat kemungkinan bahwa kedua galaksi tersebut, yang mungkin merupakan anggota dari gugus galaksi Coma yang telah bertabrakan dan kemudian berinteraksi (bergabung) selama beberapa ratusan juta tahun hingga akhirnya mereka bergabung menjadi galaksi raksasa biasa dalam milliaran tahun sehingga galaksi ini cukup dikenal sebagai galaksi gabung (merger galaxy).
Warna galaksi tersebut terbilang aneh. Pada NGC 4676A sebuah inti dengan beberapa tanda gelap dikelilingi oleh sisa lengan galaksi yang berwarna kebiru-biruan. Ekornya tidak biasa, bermula dari warna biru dan berakhir dalam warna yang lebih kekuningan, terlepas dari kenyataan bahwa setiap lengan dihampir setiap galaksi berawal dari warna kuning dan berakhir pada warna kebiruan.
NGC 4676B memiliki inti berwarna yang kekuningan dan memiliki dua busur; dan sisa lengan dibawahnya juga berwarna kebiruan. Sebuah bidang biru terang di galaksi ini dipecah menjadi deretan gugus bintang, asosiasi muda, bintang panas dimana formasinya dipicu oleh kekuatan pasang surut dari interaksi gravitasi. aliran ini dapat terlihat di antara dua galaksi tersebut.
Galaksi tersebut dipotret pada tanggal 30 April 2002 oleh Teleskop Hubble dan diabadikan oleh NASA APOD pada tahun 2004 dan tahun 2015.
Karateristik
Nicholas Mayall menunjukkan bahwa galaksi ini belokasi hanya 4 derajat dari pusat gugus galaksi Coma. Dengan itu, penunjukkan ini penting untuk mempertimbangkan apakah galaksi ini dapat dianggap bagian dari gugus galaksi Coma.
Pada bulan Juni 1959, Observatorium McDonald menggunakan spektrograf dari teleskop 82-inch nya. Hasilnya, terdapat sebuah emisi Hidrogen Alfa (Hα) yang sangat kuat dan N II dengan panjang gelombang 6583 nm. Sejak itu, Observatorium Mount Wilson dan Observatorium Palomar menggunakan data itu untuk menentukan kecepatan radial dan kurva rotasi galaksi ini.
Massa minimumnya untuk galaksi utara yaitu 3.2 x 1010 M dan selatan sebesar 4.5 x 1010 M☉. Diperkirakan jika inti masing-masing galaksi adalah elipsoid, kepadatan inti kedua galaksi ini adalah 1.8 x 10−23 g / cm3 untuk utara dan 0.8 x 10−23 g / cm3
Lihat Juga
Galaksi Antennae
Galaksi interaksi
NGC 7318
Referensi
Pranala luar
NASA APOD NGC 4676 Diarsipkan 2023-03-20 di Wayback Machine.
The Mice Galaxies Diarsipkan 2009-04-29 di Wayback Machine.
Kata Kunci Pencarian:
- Galaksi Tikus
- Daftar galaksi
- Pembentukan dan evolusi galaksi
- Galaksi Antena
- Arp 299
- Oksigen
- Anatomi
- Biologi
- Fisika
- Kalender Jepang