- Source: Kejuaraan Dunia Superbike musim 2023
Kejuaraan Dunia Superbike musim 2023 adalah musim ke-36 dari Kejuaraan Dunia Superbike. Kejuaraan ini dimenangkan oleh Álvaro Bautista, yang memasuki musim ini sebagai juara bertahan dunia. Axel Bassani memenangkan kejuaraan pembalap Independen.
Kalender
Jadwal sementara untuk musim 2023 sudah diumumkan sejak tanggal 8 November 2022. Itu kemudian diperbarui pada 28 Februari 2023 untuk mengumumkan putaran ketujuh di Imola Circuit pada 14–16 Juli. Diperbarui lagi pada tanggal 24 Juli, putaran Argentina di Circuito San Juan Villicum dibatalkan karena alasan politik. Pada tanggal 2 Agustus, diumumkan bahwa Circuito de Jerez akan menjadi pengganti ronde Argentina, menjadikannya trek kembalinya kejuaraan dengan yang terakhir diadakan pada tahun 2021.
Daftar Pembalap
= Perubahan Pembalap
=Awal Musim
Remy Gardner dan Dominique Aegerter akan membalap untuk GYTR GRT Yamaha WorldSBK Team, menggantikan Kohta Nozane dan Garrett Gerloff. Remy merupakan pembalap di Kejuaraan Dunia MotoGP musim 2022.
Tom Sykes akan kembali ke Kejuaraan Dunia Superbike, bergabung dengan Kawasaki Puccetti Racing. Tom pernah membalap di British Superbike Championship pada tahun 2022.
Danilo Petrucci akan menjalani debut penuhnya bersama Barni Spark Racing Team.
Garrett Gerloff akan pindah ke Bonovo Action BMW dari GYTR GRT Yamaha WorldSBK Team, menggantikan Eugene Laverty.
Isaac Viñales bergabung dengan Tim Pedercini, yang kini bekerja sama dengan Viñales Racing. Mereka akan absen di dua balapan pertama karena masalah sponsor.
Pertengahan Musim
Pada 2 Mei, ROKiT BMW Motorrad WorldSBK Team mengumumkan bahwa Ivo Miguel Lopes akan berlaga di putaran Catalunya, menggantikan Michael van der Mark yang didiagnosa patah tulang paha kiri setelah kecelakaan dari putaran Belanda.
Pada 9 Mei, Tom Sykes dan Kawasaki Puccetti Racing mengumumkan perpisahan mereka setelah 4 putaran musim ini. Dia akan berkompetisi untuk ROKiT BMW Motorrad WorldSBK Team, menggantikan Michael van der Mark yang sedang memulihkan diri.
Pada 25 Mei, Kawasaki Puccetti Racing mengumumkan bahwa Tito Rabat akan kembali ke grid WorldSBK, mengisi kursi Tom Sykes yang pindah ke ROKiT BMW Motorrad WorldSBK Team beberapa minggu sebelumnya.
Pada 31 Mei, Petronas MIE Racing Honda Team mengumumkan bahwa Ryo Mizuno akan melakukan debutnya di WorldSBK di putaran Emilia-Romagna, menggantikan Eric Granado yang masih dalam pemulihan.
Pada 1 Juni, Orelac Racing VerdNatura mengumumkan bahwa Luca Vitali akan melakukan debutnya di WorldSBK di putaran Emilia-Romagna, menggantikan Oliver König yang cedera.
Pada tanggal 27 Juli, Petronas MIE Racing Honda Team mengumumkan bahwa Hannes Soomer akan melakukan debutnya di WorldSBK di Putaran Republik Ceko, menggantikan Hafizh Syahrin yang masih dalam pemulihan.
Klasemen Kejuaraan
Poin diberikan sebagai berikut:
Race 1 and Race 2
Superpole Race
= Klasemen Pembalap
== Klasemen Konstruktor
== Klasemen Tim
=Referensi
Pranala luar
Situs web resmi
Kata Kunci Pencarian:
- Kejuaraan Dunia Superbike musim 2023
- Daftar Juara Dunia Superbike
- MotoGP musim 2023
- Kejuaraan Dunia Supersport musim 2023
- MotoE musim 2023
- Kejuaraan Dunia Supersport 300 musim 2023
- Kejuaraan Dunia Superbike musim 2022
- Nicky Hayden
- Toprak Razgatlıoğlu
- Kejuaraan Dunia Supersport musim 2022