- Source: Kemitraan Perdagangan dan Investasi Transatlantik
Kemitraan Perdagangan dan Investasi Transatlantik (bahasa Inggris: Transatlantic Trade and Investment Partnership; TTIP) adalah rencana perjanjian perdagangan antara Uni Eropa dan Amerika Serikat yang bertujuan memajukan perdagangan dan pertumbuhan ekonomi antarnegara. Pemerintah Amerika Serikat memandang TTIP sebagai perjanjian pelengkap Kemitraan Trans-Pasifik (TPP). Perjanjian ini masih dirundingkan. Tiga bidang utamanya adalah akses pasar, regulasi khusus, dan peraturan, prinsip, dan bentuk kerja sama yang lebih luas. Menurut ekonom Hosuk Lee-Makiyama, rencananya negosiasi disepakati pada penghujung tahun 2014, namun baru benar-benar berakhir pada tahun 2019 atau 2020.
Laporan mengenai perundingan dan isi rancangan TTIP dirahasiakan dari publik dan hanya dapat diakses oleh orang-orang tertentu. Sejumlah bocoran TTIP menimbulkan kontroversi di kalangan masyarakat.
Komisi Eropa mengatakan bahwa TTIP akan mendatangkan €120 miliar ke ekonomi Uni Eropa, €90 miliar ke ekonomi Amerika Serikat, dan €100 miliar ke ekonomi dunia. Menurut Anu Bradford, dosen hukum Columbia Law School, dan Thomas J. Bollyky dari Council on Foreign Relations, TTIP bertujuan "membebaskan sepertiga perdagangan global" dan menciptakan jutaan lapangan kerja baru. Akan tetapi, sebuah artikel Guardian yang ditulis Dean Baker dari Center for Economic and Policy Research berpendapat bahwa manfaat ekonomi yang dirasakan tiap keluarga cenderung kecil. Menurut laporan Parlemen Eropa, TTIP akan memicu penambahan lapangan kerja sekaligus pemutusan hubungan kerja, tergantung model dan asumsi ekonomi yang digunakan dalam prediksi pertumbuhannya.
Perjanjian ini dikritik dan ditentang oleh beberapa serikat pekerja, organisasi amal, LSM, dan aktivis lingkungan, khususnya di Eropa. The Independent menulis bahwa kritikus TTIP umumnya menentang "pencabutan hambatan dagang bagi perusahaan besar seperti peraturan kelayakan pangan, peraturan lingkungan, peraturan perbankan, dan kedaulatan negara", dan menyebut TTIP sebagai "serangan terhadap masyarakat Eropa dan A.S. oleh perusahaan-perusahaan transnasional". The Guardian menulis bahwa kritikus TTIP menolak "diskusi tertutup yang tidak demokratis", "pengaruh para pelobi besar", kemampuan TTIP untuk "mengangkangi kewenangan demokratis pemerintah daerah", dan mencap TTIP sebagai "kesepakatan dagang paling kontroversial yang pernah dirundingkan Uni UE". Mekanisme demokrasi langsung UE, European Citizens' Initiative, yang memungkinkan warga UE secara langsung meminta Komisi Eropa mengusulkan rancangan undang-undang, berhasil mengumpulkan 3,2 juta dukungan dalam kampanye menolak TTIP dan CETA dalam kurun satu tahun.
Laporan
Berbagai organisasi menerbitkan laporan dengan rencana perjanjian ini, di antaranya:
The Transatlantic Trade and Investment Partnership: Ambitious but Achievable – A Stakeholder Survey and Three Scenarios (April 2013) ISBN 978-1-61977-032-4
TTIP and the Fifty States: Jobs and Growth from Coast to Coast (September 2013) ISBN 978-1-61977-038-6
The Transatlantic Colossus: Global Contributions to Broaden the Debate on the EU-US Free Trade Agreement (December 2013) ISBN 978-3-00-044648-1
The Transatlantic Trade and Investment Partnership: A Charter for Deregulation, An Attack on Jobs, An End to Democracy (February 2014)
Lihat pula
Anti-Counterfeiting Trade Agreement (ACTA)
Comprehensive Economic and Trade Agreement (CETA)
Hak digital
Hubungan Amerika Serikat–Uni Eropa
Kawasan Perdagangan Bebas Transatlantik
Kemitraan Trans-Pasifik (TPP)
Pelanggaran hak cipta
Perjanjian perdagangan bebas Amerika Serikat
Perjanjian perdagangan bebas Uni Eropa
Trade in Services Agreement (TISA)
Referensi
Pranala luar
What exactly is the Trans Atlantic Trade and Investment Partnership? Video produced by DW (Deutsche Welle)
= Situs resmi
=EU negotiations site
EU negotiating texts in TTIP
European Commission, DG Trade - In focus Transatlantic Trade and Investment Partnership (TTIP)
USTR Transatlantic Trade and Investment Partnership
= Diskusi dan analisis
=Towards an EU-US trade and investment deal, European Parliamentary Research Service, 11 July 2014
The Transatlantic Trade and Investment Partnership, UK House of Lords European Union Committee report, 6 May 2014
The Transatlantic Colossus: Global Contributions to Broaden the Debate on the EU-US Free Trade Agreement A collaborative publication with over 20 articles on the global implications of the TAFTA | TTIP, Berlin Forum on Global Politics, December 2013
The Transatlantic Trade and Investment Partnership - Defensive Move or Constructive Engagement A Research Based Documentary placing the TTIP negotiations in a global context produced by the Institut d'Etudes Européennes of the Université Libre de Bruxelles, 19 March 2014
The Transatlantic Trade and Investment Partnership: A Charter for Deregulation, an Attack on Jobs, an End to Democracy Diarsipkan 2015-03-01 di Wayback Machine., Rosa Luxemburg Stiftung, Brussels Office, February 2014
/ Free Trade: Project of the Powerful Diarsipkan 2014-08-19 di Wayback Machine., Rosa Luxemburg Stiftung, Brussels Office, May 2014
/ Politics at a standstill Diarsipkan 2015-04-02 di Wayback Machine., Katapult Magazine, 11. March 2014
TTIP: Are 40 Cents a Day Big Gains?, Center for Economic and Policy Research, August 2015
= Situs web
=TTIP Action Diarsipkan 2015-04-12 di Wayback Machine. (Atlantic Council)
TTIP: What lies beneath Diarsipkan 2014-07-15 di Wayback Machine. (European Parliament Greens/EFA Group)
TTIP Diarsipkan 2014-03-21 di Wayback Machine. (American Chamber of Commerce to the European Union)
The Trans-Atlantic "Free Trade" Agreement (TAFTA) (Public Citizen) (USA)
Did you say TTIP? Diarsipkan 2014-09-27 di Wayback Machine. (Confederation of European Business)
No TTIP (UK umbrella organisation)
EU/US Trade & Investment (British American Business) - backers of the UK All Party Parliamentary Group for EU-US Trade & Investment
TTIP Leaks (TTIP negotiation documents)
Templat:Perjanjian perdagangan bebas Amerika Serikat
Kata Kunci Pencarian:
- Kemitraan Perdagangan dan Investasi Transatlantik
- Kebijakan perdagangan bebas Uni Eropa
- Globalisasi
- Pan American World Airways
- BMI
- New York (negara bagian)