- Source: Kereta api Siantar Ekspres
Kereta api Siantar Ekspres (atau biasa disebut Kereta api Sireks) merupakan layanan kereta api lokal yang dioperasikan oleh Kereta Api Indonesia (KAI) dengan melayani rute Medan-Pematang Siantar dan Sebaliknya.
Pengoperasian
Kereta api Siantar Ekspres merupakan rangkaian kereta api penumpang kelas ekonomi (K3) yang menghubungkan Medan dengan Pematangsiantar yang berjarak tempuh sekitar 129 km via Lubuk Pakam dan Tebing Tinggi milik Divisi Regional I Sumatera Utara dan Aceh. Kereta api ini berjalan pagi hari dari Stasiun Siantar dan siang hari dari Stasiun Medan.
Saat ini kereta api ini merupakan kereta api satu-satunya yang melayani lintas Medan-Siantar, setelah tidak beroperasinya kereta api Dolok Martimbang.
Stasiun pemberhentian
Stasiun Medan
Stasiun Bandar Khalipah
Stasiun Batang Kuis
Stasiun Araskabu
Stasiun Lubuk Pakam
Stasiun Perbaungan
Stasiun Rampah
Stasiun Tebing Tinggi
Stasiun Bajalinggei
Stasiun Dolok Merangir
Stasiun Siantar
Galeri
Insiden
Pada tanggal 19 Februari 2024 pukul 22:45, Kereta api Siantar Ekspres U80F anjlok di km 35+100 lintas Tebing Tinggi-Siantar, kejadian ini diduga karena bagian rel yang sedikit amblas akibat dari sungai kecil yang meluap, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun jalur utama terhambat hingga pukul 3 pagi kereta dapat berjalan dengan kecepatan terbatas.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Kereta api Siantar Ekspres
- Kereta Api Indonesia
- Kereta api Sribilah
- Kereta api lokal
- Daftar kecelakaan kereta api di Indonesia
- Kereta api Putri Deli
- Daftar kereta api di Indonesia
- Stasiun Siantar
- Jalur kereta api Tebing Tinggi–Siantar
- Kota Pematangsiantar
- Rail transport in Indonesia
- Jakarta Kota railway station
- List of named passenger trains of Indonesia
- Yogyakarta railway station
- Surabaya Pasar Turi railway station
- Madiun railway station
- Kutoarjo railway station
- Bojonegoro railway station
- Semarang Poncol railway station
- Ketapang railway station (Banyuwangi)