- Source: Kordiene
Kordiene atau Gordiene (bahasa Kurdi: Kardox, translit. Kardokh; bahasa Armenia: Կորճայք, translit. Korchayk; bahasa Yunani: Κορδυηνή, translit. Kordyene; bahasa Ibrani: קרטיגיני; bahasa Kurdi: Kardox, translit. Kardokh) adalah wilayah kuno terletak di selatan Danau Van, sekarang bagian dari Turki.
Menurut Encyclopædia Britannica 1911, Kordiene adalah nama kuno wilayah Bohtan (sekarang Provinsi Şırnak). Wilayah itu juga disebut sebagai Beth Qardu dalam catatan-catatan berbahasa Suryani dan digambarkan sebagai vasal dari Armenia dan Persia di daerah pegunungan selatan Danau Van di Turki modern. Kordiene mungkin meliputi tepi barat Sungai Tigris. Kordiene dicatat sebagai daerah pegunungan yang subur, berpadang rumput.
Wilayah ini juga sering disebut sebagai Kardukhoi (Καρδοῦχοι) dalam catatan Yunani Kuno, Kordiene dianggap sebagai bangsa proto-Kurdi atau pendahulu Kurdistan. Kerajaan Kordiene muncul ketika Kekaisaran Seleukia mulai runtuh, tetapi kembali menjadi salah satu daerah yang dikuasai Romawi, dan mengakui kedaulatan Romawi atas Asia Kecil. Dari 189 hingga 90 SM, Kordiene merdeka dan tidak dikuasai oleh Kekaisaran apapun. Penduduk Kordyene diketahui telah menyembah dewa langit Hurri bernama Teshub.
Catatan
Referensi
Pranala luar
Corduene or Gordyene, Kamus Klasik Biografi, Mitologi, dan Geografi.
Geography, Strabo, Buku XVI, Bab 1, Bagian 24.
Kurds and Kurdistan, see section iii History, subsection A Origins and Pre-Islamic History, Encyclopaedia of Islam.
Peta Kordiene
Peta Kordiene antara Asyur dan Danau Van
Theodor Mommsen: History of Rome, The Establishment of the Military Monarchy, Halaman 53
Kemunduran dan Kejatuhan Kekaisaran Romawi
Roman History, oleh Cassius Dio, Buku XXX
The History of the Decline and Fall of the Roman Empire, Vol. 2, Chapter XXIV, Part IV, The Retreat and Death of Julian], by Edward Gibbon.
History of Rome, The Establishment of the Military Monarchy, oleh Theodor Mommsen, halaman 24.
History of the Later Roman Empire, oleh J. B. Bury, Bab IV.
The Seven Great Monarchies Of The Ancient Eastern World, Vol 7: The Sassanian or New Persian Empire, 1871, oleh George Rawlinson.