- Source: Lari gawang 400 meter
Lari gawang 400 meter merupakan jenis olahraga trek dan lapangan, di mana para kontestan harus berlari dan melompati rintangan yang tersedia di dalam lintasan.
Sejarah
Catatan resmi menunjukan bahwa lari gawang 400 meter pertama kali dilaksanakan tahun 1860 di kota Oxford, Inggris. Para peserta diharuskan untuk berlari melewati dan melompati rintangan berupa kayu yang ditanamkan di tanah setinggi 100 sentimeter.
Pada tahun 1900 di perayaan Olimpiade, olahraga ini mulai dipentaskan bagi para kaum atlet laki-laki. 84 tahun kemudian di Olimpiade Los Angeles, Amerika Serikat, atlet wanita mulai berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Peraturan
Para atlet diwajibkan untuk berlari tetap pada jalur masing-masing yang telah disediakan. Lomba dimulai dari titik awal masing-masing, dan para atlet diwajibkan untuk menyelesaikan secara penuh satu putaran lapangan sejauh 400 meter, serta melewati 10 rintangan yang berjarak sama antara satu rintangan dengan yang lain.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Lari gawang
- Lari gawang 400 meter
- Atletik
- Aminat Yusuf Jamal
- Takatoshi Abe
- Takayuki Koike
- Sarita Gayakwad
- Anu Raghavan
- Dharun Ayyasamy
- Senegal pada Olimpiade