- Source: Ma Zhongying
Ma Zhongying, juga Ma Chung-ying (Hanzi sederhana: 马仲英; Hanzi tradisional: 馬仲英; Pinyin: Mǎ Zhòngyīng; Wade–Giles: Ma Chung-ying, Xiao'erjing: ﻣَﺎ ﺟْﻮ ىٍ; s. 1910 atau 1908 – setelah 1936) adalah seorang panglima perang Muslim Tiongkok Hui pada era panglima perang Tiongkok. Nama lahirnya adalah Ma Buying (Hanzi sederhana: 马步英; Hanzi tradisional: 馬步英; Pinyin: Mǎ Bùyīng; Wade–Giles: Ma Pu-ying). Ma adalah panglima perang provinsi Gansu di Tiongkok pada 1930an. Aliansinya dengan Kuomintang (KMT) membuat pasukan yang didominasi Muslim Tiongkok berada di bawah kontrol KMT sebagai Divisi ke-36 (Tentara Revolusioner Nasional); Zhongying menjadi panglimanya. Ia memerintahkan pelengseran Jin Shuren, gubernur Xinjiang. Setelah beberapa kemenangan atas pasukan provinsial dan Putih Rusia, ia berupaya untuk meluaskan wilayahnya ke selatan Xinjiang dengan meluncurkan kampanye-kampanye dari pangkalan kekuatannya di Gansu, namun dihentikan oleh panglima perang Xinjiang Sheng Shicai pada 1934.
Referensi
"The Soviets in Xinjiang (1911--1949)" by Mark Dickens. USA, 1990
"Sinkiang: Pawn or Pivot? " by Allen Whiting and Sheng Shih- Ts'ai. Michigan State University Press, USA, 1958
Pranala luar
Flags of Independence
The Soviets in Xinjiang (1911-1949) by Mark Dickens
马仲英
Kata Kunci Pencarian:
- Ma Zhongying
- Kelompok Ma
- Ma Bufang
- Ma Haiyan
- Invasi Xinjiang oleh Uni Soviet
- Kelompok Xinjiang
- Pemberontakan Kumul
- Perang Ningxia (1934)
- Biografi terbaru tokoh-tokoh penting Tiongkok
- Bai Chongxi
- Ma Zhongying
- Ma clique
- Kumul Rebellion
- Soviet invasion of Xinjiang
- New 36th Division
- Ma Hushan
- First East Turkestan Republic
- Khoja Niyaz
- Muslim conflict in Gansu (1927–1930)
- Yulbars Khan