- Source: Masjid Lebuh Acheh
Masjid Lebuh Acheh merupakan masjid yang terletak di Pulau Pinang. Masjid ini merupakan masjid tertua di Pulau Pinang. Pembangunan masjid diawali dengan sejarah perkampungan Islam di Lebuh Acheh. Perkampungan ini berkembang pada tahun 1792. Pendirinya ialah Tengku Syed Hussain Al-Aidid, seorang kerabat bangsawan Aceh. Masjid dibangun untuk tempat ibadah bagi masyarakat Islam yang bermukim di lahan seluas 66.000 kaki persegi. Masjid ini dibangun pada tahun 1808 masehi. Gaya arsitekturnya meniru gaya moorish, Tiongkok dan klasik. Bentuk bumbungnya seperti rumah perabung lima. Masjid ini mempunyai menara yang berbentuk pagoda cina. Bentuk menara adalah segi delapan. Masjid dilengkapi dengan tempat wudu, tandas, perigi, dan anjung. Di sekeliling masjid terdapat kawasan makam dengan ornamen yang serupa dengan masjid.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Masjid Lebuh Acheh
- Lebuh Aceh Mosque
- List of streets in George Town, Penang
- Malaysia Federal Route 5
- List of Federal Roads in Malaysia
- List of schools in Penang
- List of Malaysian electoral districts
- Tanjong (federal constituency)