- Source: Masjid Pehin Khatib Abdullah
Masjid Pehin Khatib Abdullah adalah sebuah masjid yang terletak di Kampung Kulapis, sebuah permukiman di Daerah Brunei-Muara, Brunei Darussalam. Masjid ini diresmikan pada bulan Mei 2017; masjid ini dapat menampung 700 jamaah. Masjid ini melayani kebutuhan penduduk Muslim di Kulapis untuk salat dan kegiatan komunal Islam, khususnya shalat Jumat.
Sejarah
Pembangunan masjid ini dimulai pada 14 September 2015 dan selesai dalam waktu kurang dari dua tahun. Secara resmi dibuka pada 19 Mei 2017 oleh Sultan Hassanal Bolkiah, Sultan Brunei setelah menghadiri shalat Jumat pertama yang diadakan di masjid tersebut. Masjid ini didanai sebagai wakaf atau hibah dari donatur anonim dan dibangun di atas lahan negara seluas sekitar 2 hektare (20.000 m2).
Lihat pula
Daftar masjid di Brunei Darussalam
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Masjid Pehin Khatib Abdullah
- Kampung Kulapis
- Daftar masjid di Brunei Darussalam
- Kementerian Agama (Brunei)
- Pehin Khatib Abdullah Mosque
- Kampong Kulapis
- List of mosques in Brunei