- Source: MDN Web Docs
MDN Web Docs, sebelumnya bernama Mozilla Developer Network dan Mozilla Developer Center, adalah situs web dokumentasi dan sumber pembelajaran untuk pengembang web. Situs web ini dipergunakan oleh Mozilla, Microsoft, Google, dan Samsung. Proyek MDN Web Docs diprakarsai oleh Mozilla pada tahun 2005 sebagai tempat pusat pendokumentasian untuk standar web terbuka, proyek-proyek Mozilla, dan buku panduan pengembang. Pada tahun 2017, Microsoft, Google, dan Samsung mengumumkan bahwa mereka akan menutup proyek dokumentasi mereka dan memindahkan semua dokumentasi mereka ke MDN Web Docs.
Konten yang ada di MDN Web Docs diurus oleh para karyawan Mozilla dan Google dan sukarelawan (paguyuban pengembang dan penulis teknis). MDN Web Docs berisi artikel-artikel bertopik HTML5, JavaScript, CSS, Web API, Django, Node.js, WebExtension, MathML, dan lain-lain.
Sejarah
Pada tahun 2005, Mozilla Corporation memulai proyek ini dengan nama Mozilla Developer Center. Mozilla Corporation mendanai peladennya dan mempekerjakan staf untuk mengerjakan proyek ini.
Penyumbang konten awal di MDN Web Docs ialah DevEdge. Konten yang disumbang tersebut merupakan hasil kesepakatan antara Mozilla Foundation dengan AOL agar konten DevEdge bisa dipergunakan di MDN Web Docs. Kini, MDN Web Docs berisi campuran konten yang dimigrasi dari DevEdge dan mozilla.org, dan juga dari konten aslinya. Selain itu, migrasi konten juga berasal dari XULPlanet.com.
Pada tanggal 3 Oktober 2016, peramban Brave menambahkan Mozilla Developer Network sebagai salah satu opsi mesin telusur bawaannya.
Pada tahun 2017, MDN Web Docs menjadi tempat pusat pendokumentasian teknologi web untuk Google, Samsung, Microsoft, dan Mozilla. Microsoft mulai mengalihkan halaman-halaman MSDN ke MDN.
Pada tahun 2019, Mozilla memulai pengujian beta situs pembaca baru untuk MDN Web Docs yang ditulis dalam React (ketimbang jQuery; beberapa fungsionalitas jQuery diganti dengan pustaka Cheerio). Situs baru tersebut diluncurkan pada tanggal 14 Desember 2020. Sejak tanggal 14 Desember 2020, semua konten yang bisa disunting disimpan dalam sebuah repositori git. Repositori tersebut dihosting di GitHub, tempat para kontributor bisa melakukan permintaan tarik (pull request) dan mendiskusikan perubahan.
Pada tanggal 25 Januari 2021, organisasi Open Web Docs diluncurkan sebagai entitas fiskal nirlaba untuk mengumpulkan dana bagi pengembangan MDN. Per Februari 2021, penyumbang keuangan teratas OWD ialah Microsoft, Google, Coil, dan Igalia.
Referensi
Pranala luar
MDN at 10: The History of MDN
Kata Kunci Pencarian:
- MDN Web Docs
- Kuki
- Cascading Style Sheets
- View-source
- Mailto
- Tombol perintah
- Peladen proksi
- Pengaya peramban
- Rangkap
- Base32
- MDN Web Docs
- User agent
- Mozilla
- WebXR
- Web Components
- WebAssembly
- Progressive web app
- WebPlatform.org
- Browser extension
- HTML element