- Source: Messier 30
Messier 30 (dikenal juga sebagai M30 atau NGC 7099) adalah sebuah gugus bola yang terletak di rasi bintang Kaprikornus. Gugus ini ditemukan oleh Charles Messier pada Agustus 1764. Gugus ini dapat dilihat dengan mudah menggunakan binokular 10×50 sehingga memperlihatkan sekumpulan cahaya redup dengan lebar 4 menit busur. Dengan peralatan yang lebih besar, dapat terlihat masing-masing bintang dan gugus akan terlihat dalam sudut 12 menit busur. Waktu yang paling baik untuk mengamati adalah bulan Agustus.
M30 berpusat 27.100 tahun cahaya dari Bumi dengan margin kesalahan sekitar 2,5%, dan lebarnya sekitar 93 tahun cahaya. Usia diperkirakan sekitar 12,9 miliar tahun dan membentuk massa sekitar 160.000 kali massa Matahari (M☉). Gugus mengikuti orbit mundur (melawan arus umum) melalui halo galaksi bagian dalam, menunjukkan bahwa ia diperoleh dari satelit galaksi daripada terbentuk di dalam Bima Sakti. Pada zaman ini 22,2 kly (6,8 kpc), dari pusat galaksi, dibandingkan dengan perkiraan 26 kly (8,0 kpc) untuk Matahari.
Gugus tersebut telah melewati proses dinamis yang disebut keruntuhan inti dan kini memiliki konsentrasi massa pada intinya sekitar satu juta kali massa Matahari per kubik parsec. Ini menjadikannya salah satu daerah dengan kepadatan tertinggi di galaksi Bima Sakti. Bintang-bintang dalam jarak sedekat itu akan mengalami interaksi tingkat tinggi yang dapat menciptakan sistem bintang biner, serta jenis bintang yang disebut pengelana biru yang terbentuk melalui perpindahan massa. Sebuah proses massa mungkin telah menyebabkan wilayah pusat memperoleh proporsi yang lebih besar dari bintang bermassa lebih tinggi, menciptakan gradien warna dengan kebiruan yang meningkat ke arah tengah gugus.
Lihat juga
Daftar Objek Messier
Referensi
Pranala luar
(Inggris) Globular Cluster M30 @ SEDS Messier pages Diarsipkan 2008-03-15 di Wayback Machine.
(Inggris) Messier 30, Galactic Globular Clusters Database page
(Inggris) Messier 30 di WikiSky: DSS2, SDSS, GALEX, IRAS, Hidrogen α, X-Ray, Astrophoto, Peta langit, Artikel dan gambar
Kata Kunci Pencarian:
- Messier 30
- Objek Messier
- Messier 28
- Messier 12
- Messier 70
- Messier 21
- Messier 9
- Messier 47
- Messier 105
- Messier 14
- Messier 30
- Messier object
- Mark Messier
- Capricornus
- Messier 93
- Messier 7
- Messier 86
- Trifid Nebula
- Messier 13
- Messier 68