- Source: New York Herald
New York Herald adalah surat kabar di Amerika Serikat yang didirikan oleh James Gordon Bennet pada tahun 1835. Di Amerika Serikat, New York Herald termasuk dalam kelompok Penny Press yang menjual surat kabar dengan harga yang murah. New York Herald merupakan surat kabar yang pertama kali menerapkan metode peliputan berita secara modern di Amerika Serikat. Dalam kebijakannya, New York Herald mengutamakan sikap netral dan tidak ikut campur dalam politik. New York Herald aktif beroperasi selama 90 tahun sejak pendiriannya.
Pendirian
New York Herald merupakan salah satu surat kabar paling awal di Amerika Serikat yang dirikan untuk keperluan media massa. Pendiriannya merupakan dampak positif dari perkembangan teknologi percetakan yang memungkinkan surat kabar dijual ke masyarakat dengan harga murah. New York Herald didirikan setelah Benjamin Day menerbitkan surat kabar New York Sun pada tahun 1833 dengan harga jual yang murah yaitu hanya enam sen. Surat kabar New York Herald kemudian didirikan sebagai pesaing New York Sun, diikuti oleh surat kabar New York Tribune dan New York Times. Keempat surat kabar ini dikenal sebagai kelompok Penny Press.
Perintisan
New York Herald didirikan pada tahun 1835 oleh James Gordon Bennet. Ia merupakan warga negara Skotlandia yang memulai bisnis surat kabar di Amerika Serikat. Kegiatan operasional New York Herald dilakukan sendiri olehnya dengan modal berupa pinjaman uang sebanyak 500 dolar. Bennet melakukan sendiri penyelidikan, penulisan dan pencetakan berita.
Staf
New York Herald merupakan surat kabar pertama di Amerika Serikat yang mengadakan peliputan berita secara modern. Pemberitaan oleh New York Herald menjadi yang pertama menerapkan pemberitaan dangan topik berita yang spesifik dan pemberitaan secara langsung. James Gordon Bennet mempekerjakan staf wartawan kota untuk hal itu. Berita yang secara teratur diliput oleh New York Herald adalah kondisi bisnis di Wall Street. Lalu pada tahun 1838, James Gordon Bennet mempekerjakan enam orang koresponden asing di Eropa. James Gordon Bennet juga mempekerjakan wartawan dalam negeri untuk mengadakan korespondensi di berbagai kota penting di Amerika Serikat. Para wartawan ini mengawali tugas mereka dengan meliput kegiatan di Kongres Amerika Serikat.
Kebijakan pers
Selama 20 tahun memimpin New York Herald, James Gordon Bennet menetapkan kebijakan untuk tidak berpihak kepada pihak manapun dalam penulisan berita. Ia menetapkan bahwa kegiatan pengumpulan dan penyajian berita di New York Herald hanya menyajikan fakta atas setiap persoalan publik secara apa adanya. James Gordon Bennet juga menetapkan bahwa pemberian komentar oleh New York Herald bersifat independen dan bersifat baik tanpa memedulikan keberpihakan atas partai ataupun politikus manapun.
Berakhir
Selama abad ke-19, New York Herald menjadi salah satu surat kabar di Amerika Serikat yang mampu mengadakan produksi massal dalam penerbitan surat kabar. New York Herald mampu bertahan selama 90 tahun sejak pendiriannya. Selama masa penerbitannya, New York Herald tidak terpengaruh oleh kekuasaan Yahudi di Amerika Serikat yang berusaha mengurangi kebebasan pers di Amerika Serikat.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Kota New York
- New York Herald
- New York Herald Tribune
- The New York Times
- Herald Square
- New-York Tribune
- The Sun (New York City)
- International New York Times
- New York (majalah)
- Dialek New York
- New York Herald
- New York Herald Tribune
- Herald Square
- 34th Street–Herald Square station
- James Gordon Bennett Sr.
- 1939 New York World's Fair
- New York Yankees
- 1964 New York World's Fair
- New York City
- The New York Times International Edition