- Source: Panduranga (Champa)
Panduranga (Cham Kuno: Paṅrauṅ; Sansekerta: Pāṇḍuraṅga; bahasa Vietnam: Phan Rang) adalah sebuah Kerajaan Cham. Panduranga adalah negara bagian kerajaan Champa setelah Lê Thánh Tông, kaisar Dai Viet, menghancurkan Champa pada 1471 sebagai bagian dari kebijakan umum Nam tiến (arti harafiah: "mars ke selatan"). Kerajaan Panduranga terletak di Vietnam tengah-selatan saat ini dan pusatnya berada di sekitar kota modern Phan Rang–Tháp Chàm. Kerajaan ini berdiri hingga akhir abad ke-17 saat penguasa Nguyễn dari Dang Trong, sebuah klan kuat Vietnam, menjadikan kerajaan ini bawahan dan menaklukkan wilayah Cham sebagai Kerajaan Thuan Thanh.
Masyarakat
Selama abad ke-16, pedagang Cham memperbarui hubungan dagang mereka dan secara aktif berdagang di Siam, Manila, Makau, Melaka, Johor, Pahang, Pattani, dan Makassar. Di antara ekspor mereka, tekstil Cham banyak dikonsumsi.
Sebuah catatan Spanyol melaporkan bahwa "banyak Muslim tinggal di Champa, yang raja Hindu-nya ingin Islam dibicarakan dan diajarkan, sehingga banyak masjid berdiri berdampingan dengan kuil-kuil Hindu.
Daftar raja (1471–1694)
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Kerajaan Champa
- Panduranga (Champa)
- Syarif Abdullah Umdatuddin
- Po Klong Garai
- Kuil Po Klong Garai
- Medang
- Dharanindra
- Sriwijaya
- Panduranga (Champa)
- Champa
- Principality of Thuận Thành
- Champa–Đại Việt War (1471)
- History of Champa
- Panduranga (disambiguation)
- Zhai Ya Ma Wu An
- King of Champa
- Legendary Champa rulers
- Champa (Ja Thak Wa)