- Source: Revolusi Bangladesh 1990
Revolusi Bangladesh 1990 adalah revolusi pro-demokrasi yang berlangsung pada 10 Oktober hingga 4 Desember 1990 dan berujung pada tumbangnya rezim Jenderal Hussain Muhammad Ershad di Bangladesh. Jenderal Ershad sendiri sebelumnya mulai berkuasa pada 1982 dengan memberlakukan kedaruratan militer dan menggantikan presiden yang terpilih secara demokratis.
Partai Nasionalis Bangladesh di bawah kepemimpinan Khaleda Zia dan Liga Awami yang dipimpin oleh Sheikh Hasina berperan penting dalam memimpin demonstrasi yang menentang Ershad. Revolusi ini memulai periode demokrasi parlementer di Bangladesh dan diselenggarakannya pemilihan umum yang bebas dan adil pada tahun 1991. Pemilu tersebut kemudian dimenangkan oleh Partai Nasionalis Bangladesh dan koalisinya, dan Khaleda Zia kemudian diangkat menjadi Perdana Menteri Bangladesh.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Revolusi Bangladesh 1990
- Bangladesh
- Revolusi Hijau
- Revolusi Kebudayaan
- Revolusi Mongolia 1990
- Sejarah Bangladesh
- Revolusi Anyelir
- Pemilihan umum Pakistan 1970
- Revolusi Beludru
- Revolusi EDSA
- List of national founders
- South Thailand insurgency
- List of terrorist incidents in 2017