- Source: Secerek
Secerek (bahasa Inggris : Puce) adalah warna ungu kecokelatan. Istilah ini berasal warna buah dari spesies Clausena excavata yang juga disebut sebagai tanaman tikusan.
Warna secerek menjadi populer pada akhir abad ke-18 di Prancis. Warna ini muncul pada pakaian di istana Louis XVI, dan dikatakan sebagai warna favorit Marie Antoinette, meskipun tidak ada potret dirinya mengenakannya.
Secerek juga merupakan warna mode yang populer di Paris abad ke-19. Dalam novelnya Nana, Émile Zola menggambarkan seorang wanita "berpakaian gaun gelap dengan warna yang samar-samar, di antara warna secerem dan kotoran angsa." Dalam Les Misérables karya Victor Hugo , Mademoiselle Baptistine mengenakan "gaun sutra berwarna secerek, model tahun 1806, yang dibeli pada saat itu di Paris, dan bertahan hingga sekarang."