- Source: Siku Quanshu
Siku Quanshu, (diterjemahkan beragam dalam bahasa Inggris: Complete Library in Four Sections, Imperial Collection of Four, Emperor's Four Treasuries, Complete Library in Four Branches of Literature, atau Complete Library of the Four Treasuries), adalah koleksi buku terbesar dalam Sejarah Tiongkok. Ensiklopedia lengkap berisi katalog beranotasi dari 10.680 judul bersama dengan ringkasan dari 3.593 judul. Dalam segi ukuran, Siku Quanshu melampaui Ensiklopedia Yongle tahun 1403 pada zaman Dinasti Ming, yang merupakan ensiklopedia terbesar Tiongkok sebelum Siku Quanshu selesai dibuat.
Di akhir abad ke-18, Dinasti Qing sedang mengatur sebuah tugas penting yaitu pembuatan Siku Quanshu. Kaisar Qianlong memerintahkan untuk membuat Siku Quanshu pada tahun 1772, rampung keseluruhannya pada tahun 1782 dan baru dipublikasikan pada tahun 1793.
Setiap salinan dari Siku Quanshu terdiri dari 36.381 volume (册), dengan lebih dari 79.000 bab (卷). Secara total, setiap salinan terdiri dari 2,3 juta halaman dan mencakup sekitar 800 juta huruf Mandarin.
Referensi
Pranala luar
Siku Quanshu scanned texts at Chinese Text Project (Chinese)
Siku Quanshu at World Digital Library
Ssu-k'u ch'uan-shu (Complete Library of the Four Treasuries) Diarsipkan 2018-03-28 di Wayback Machine., National Palace Museum webpage
Kata Kunci Pencarian:
- Siku Quanshu
- Wu Zhen
- Risalah Matematika dalam Sembilan Bab
- Aula Penyejuk Hati
- Shuowen Jiezi
- Kota Terlarang
- Zhifang Waiji
- Ensiklopedia Yongle
- Huangdi Neijing
- Wudai Shiji
- Siku Quanshu
- Siku Quanshu Zongmu Tiyao
- Siku
- Nüwa
- Jiaolong
- Rhinoceroses in ancient China
- Mongols
- Xianbei
- Four Symbols
- Zouyu