- Source: Stasiun Sengon
Stasiun Sengon (SN) adalah stasiun kereta api kelas III/kecil yang terletak di Sengonagung, Purwosari, Pasuruan. Stasiun ini berada dalam pengelolaan Kereta Api Indonesia Daerah Operasi VIII Surabaya. Stasiun yang terletak pada ketinggian +312 meter ini merupakan stasiun kereta api paling selatan di Kabupaten Pasuruan. Stasiun ini dihubungkan dengan jalan desa, berjarak sekitar 900 meter arah barat daya dari Jalan Raya Surabaya–Malang. Stasiun berperon sisi ini memiliki tiga jalur kereta api dengan jalur 1 merupakan sepur lurus dan jalur 3 sebagai sepur badug/jalur buntu.
Dahulu, stasiun ini berupa halte milik perusahaan kereta api negara (Staatsspoorwegen) akan dihubungkan dengan jalur milik Pasoeroean Stoomtram Maatschappij (PsSM) dari Stasiun Alkmaar (Purwosari). Namun tanpa alasan jelas (kemungkinan karena okupansi yang minim), jalur ini dicabut. Setelah dikeluarkan keputusan Gubernur Jenderal Hindia Belanda No.35 pada 15 Oktober 1914 tentang pencabutan izin segmen jalur Alkmaar-Sengon, maka jalur hanya sampai Alkmaar (Purwosari) saja. Kemudian, setelah itu stasiun ini terhubung dengan jalur decauville (700 mm) untuk kebutuhan angkut gula dari Suikerfabriek / Pabrik Gula Alkmaar (Purwosari).
Stasiun ini hanya melayani persilangan dan penyusulan antarkereta api dan tidak melayani naik-turun penumpang.
Galeri
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Stasiun Sengon
- Sengon (disambiguasi)
- Jalur trem uap Warungdowo–Alkmaar
- Sengonagung, Purwosari, Pasuruan
- SN
- Daftar kecelakaan kereta api di Indonesia
- Commuter Line Dhoho, Penataran, dan Tumapel
- Kereta api lokal di Jawa Timur
- Tanjung, Tanjung, Brebes
- Stasiun Pasuruan
- Tegalluar railway station
- Dukuh Atas BNI LRT Station
- Semarang Tawang railway station
- Halim railway station
- Manggarai railway station
- Yogyakarta railway station
- Depok Baru railway station
- Kutoarjo railway station
- Jakarta Kota railway station
- Padalarang railway station