- Source: Stephen Boyd
Stephen Boyd, memiliki nama lahir William Millar (lahir 4 Juli 1931 di Glengormley, Irlandia Utara - meninggal 2 Juni 1977 di Northridge, California, Amerika Serikat pada umur 45 tahun) adalah seorang aktor Amerika yang terkenal karena membintangi film yang berjudul Ben-Hur.
Boyd merupakan salah satu dari sembilan bersaudara dari pasangan Martha Boyd dan James Alexander Millar. Ia menempuh pendidikan awal di Sekolah Dasar Glengormley & Ballyrobert dan kemudian pindah ke SMA Ballyclare dan mempelajari pembukuan di Akademi Perniagaan Hughes. Di Irlandia ia bekerja di sebuah kantor asuransi dan agen perjalanan pada siang hari. Di samping itu, Boyd juga berlatih dengan sebuah perusahaan akting semi-profesional di malam hari selama seminggu dan akhir pekan. Berkat keberhasilannya, ia kemudian bergabung dengan Grup Teater Ulster dan ia berhasil menjadi salah seorang aktor terkemuka di perusahaan tersebut selama tiga tahun. Boyd memainkan segala jenis peran di sana. Pada tahun 1956, ia menandatangani kontrak selama tujuh tahun dengan 20th Century Fox. Boyd menerima Penghargaan Golden Globe untuk perannya dalam film Ben-Hur pada malam Oscar.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Stephen Boyd
- Boyd
- Woman Obsessed
- Messala (Ben-Hur)
- Island in the Sun (film)
- The Inspector (film 1962)
- Genghis Khan (film 1965)
- The Fall of the Roman Empire (film)
- Ben-Hur (film 1959)
- Dolores Hart
- Stephen Boyd
- Stephen Boyd (attorney)
- Stephen P. Boyd
- Stephen Boyd (disambiguation)
- Ben-Hur (1959 film)
- Stephen Boyd (American football)
- Stephen William Boyd
- Stephen Peat
- Oakwood Memorial Park Cemetery
- Caolan Boyd-Munce