- Source: Adidas Brazuca
Adidas Brazuca adalah bola resmi yang dipakai dalam pertandingan Piala Dunia FIFA 2014 yang akan digelar di Brasil. Bola ini dibuat oleh perusahaan Adidas, mitra FIFA dan Piala Dunia FIFA dalam memasok Bola Pertandingan Resmi sejak 1970. Brazuca adalah bola Piala Dunia FIFA pertama yang dinamai oleh penggemar.
Penamaan
Nama bola ini diumumkan pada hari Minggu 2 September 2012 setelah dipilih oleh suara publik, yang diselenggarakan oleh Komite Penyelenggara Lokal dan Adidas. Lebih dari satu juta penggemar sepak bola Brasil ikut berpartisipasi dalam pemilihan tersebut. Nama Brazuca terpilih dengan 77,8% suara. Menurut FIFA istilah resmi "Brazuca" digunakan oleh Brasil untuk menggambarkan kebanggaan nasional dalam cara hidup Brasil, dan mencerminkan pendekatan mereka untuk sepak bola, melambangkan emosi, kebanggaan dan niat baik untuk semua. Dua pilihan voting lainnya yang diberikan adalah: Bossa Nova (14,6% suara) dan Carnavalesca (7,6% suara).
Aspek teknis
Klaim literatur pemasaran Adidas:
Bola Brazuca memiliki enam panel polyurethane yang terikat untuk menjaga bola tetap seimbang dan bulat bahkan dari hujan lebat.
Tidak pernah dilihat sebelumnya panel berbentuk merevolusi pertandingan dengan menghasilkan kecepatan terbang lebih cepat dan mempertahankan kebulatan.
Sisi dalam dari bola Brazuca terbuat dari karet dan memberikan pantulan yang diinginkan.
Bola lebih bertekstur, dari adidas Jabulani yang digunakan di Afrika Selatan empat tahun lalu.
Bola Brazuca, merupakan bola yang paling mempunyai banyak warna dari Piala Dunia FIFA™ sebelumnya
Peluncuran
Adidas meluncurkan Brazuca di sebuah acara peluncuran pada 3 Desember 2013, dua hari menjelang pembukaan budaya pertandingan bola Piala Dunia di babak grup Final Piala Dunia. Acara peluncuran berlangsung di Rio de Janeiro di Parque Lage dan menampilkan proyeksi cahaya 3D, yang mengungkapkan Brazuca kepada semua orang yang hadir.
Harga bola
Harga bola pertandingan adalah sekitar $160, versi mini bola dan replika sekitar $13. Penjualan semua versi bola diperkirakan bernilai $650 juta untuk Adidas.
Adidas bermitra dengan FIFA sejak tahun 2007 dan menelan biaya hingga $215 juta dalam bentuk tunai dan $136 juta dalam peralatan olahraga.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Adidas Brazuca
- Primeira Liga
- Adidas Jabulani
- Piala Dunia FIFA 2014
- Grup E Piala Dunia FIFA 2014
- Grup G Piala Dunia FIFA 2014
- Grup F Piala Dunia FIFA 2014
- Grup H Piala Dunia FIFA 2014
- Grup D Piala Dunia FIFA 2014
- Grup C Piala Dunia FIFA 2014
- Adidas Brazuca
- Adidas Yeezy
- Adidas
- Adidas Jabulani
- Adidas Ultraboost
- Adidas Campus
- 2014 FIFA World Cup final
- Adidas Superstar
- Adidas Gazelle
- Adidas Al Rihla