- Source: Amouage
Amouage adalah suatu merek parfum mewah internasional yang dibentuk pada 1983 di Oman dan dijalankan oleh Oman Perfumery LLC, anak perusahaan SABCO Group dari Oman.
Sejarah
Perusahaan ini dibentuk atas permintaan Sultan Qaboos bin Said al Said, pada 1983 di Muskat, Oman oleh Pangeran Sayyid Hamad bin Hamoud al bu Said.
Pada 2006, David Crickmore ditunjuk sebagai CEO. Christopher Chong saat ini menjabat sebagai creative director. Pada beberapa tahun terakhir, Amouage telah mengembangkan usaha dalam perabotan kamar mandi, perabotan rumah tangga, dan barang yang terbuat dari kulit.
Lokasi dan pabrik
Terdapat 21 toko Amouage yang berdiri sendiri, dan produk yang dibuat dijual ke department store di seluruh dunia.
Pusat pengunjung dan pabrik Amouage yang berlokasi di Muskat memiliki kapasitas untuk memproduksi sekitar 25.000 botol dalam sepekan. Gedung dengan dua tingkat diresmikan pada Desember 2012 dan terbuka bagi pengunjung.