- Source: Attack on Titan (seri televisi)
Attack on Titan (Jepang: 進撃の巨人code: ja is deprecated , Hepburn: Shingeki no Kyojin, terj. har. 'Raksasa yang Maju') adalah seri anime televisi fantasi gelap Jepang yang diadaptasi dari seri manga Attack on Titan karya Hajime Isayama. Seri ini ditayangkan perdana pada 7 April 2013, dan berakhir pada 5 November 2023. Seri ini ditayangkan di MBS TV (dua musim pertama) dan NHK General TV (tiga musim berikutnya). Di Amerika Utara, seri ini tersedia untuk streaming di Crunchyroll, Funimation dan Hulu. Attack on Titan juga ditayangkan di blok program Toonami di Amerika Serikat. November 2024 kini Attack on Titan resmi ditayangkan oleh saluran youtube Muse Indonesia dan disediakan sulih suara bahasa Indonesia.
Berlatar di dunia pasca-apokaliptik di mana sisa manusia yang masih bertahan hidup di belakang tembok yang melindungi mereka dari raksasa berbentuk manusia yang disebut Titan, Attack on Titan mengikuti protagonis Eren Yeager, bersama temannya, Mikasa Ackerman dan Armin Arlert. Ketika Titan Kolosal menembus dinding permukiman mereka, Titan-Titan menghancurkan kota dan memakan ibu Eren. Berupaya balas dendam, Eren bergabung dengan pasukan elite Survey Corps, grup tentara yang bertugas memerangi Titan. Seri ini menceritakan perjalanan Eren bersama Survey Corps selama mereka bertarung melawan Titan sembari mencari tahu asal usul dan sejarahnya.
Sejak debut pada 2013, Attack on Titan telah menerima pujian yang luas dari kritikus, berbagai penghargaan dan dianggap sebagai salah satu seri anime terbaik sepanjang masa. Kritikus dan audiens memuji acara ini untuk narasi cerita, animasi, urutan peristiwa, karakter, pengisi suara (asli dan dubbing), soundtrack dan tema gelap. Anime ini dikenal dengan daya tarik yang luas dan popularitas global yang sangat besar, dianggap sebagai faktor penting dalam memperkenalkan anime kepada generasi baru.
Pengisi suara dan karakter
Yuki Kaji (Jepang) / Bryce Papenbrook (Inggris) sebagai Eren Yeager
Yui Ishikawa (Jepang) / Trina Nishimura (Inggris) sebagai Mikasa Ackerman
Marina Inoue (Jepang) / Jessie James Grelle (Inggris) sebagai Armin Arlert
Yoshimasa Hosoya (Jepang) / Robert McCollum (Inggris) sebagai Reiner Braun
Hiroshi Kamiya (Jepang) / Matthew Mercer (Inggris) sebagai Levi Ackerman
Romi Park (Jepang) / Jessica Calvello (Inggris) sebagai Hange Zoë
Kishô Taniyama (Jepang) / Mike McFarland (Inggris) sebagai Jean Kirstein
Hiro Shimono (Jepang) / Clifford Chapin (Inggris) sebagai Connie Springer
Yū Kobayashi (Jepang) / Ashly Burch (season 1–3) dan Megan Shipman (season 4) (Inggris) sebagai Sasha Braus
Daisuke Ono (Jepang) / J. Michael Tatum (Inggris) (season 1–3; guest: season 4) sebagai Erwin Smith
Yū Shimamura (Jepang) / Lauren Landa (Inggris) (season 1 dan 4; guest: season 2–3) sebagai Annie Leonhart
Keiji Fujiwara (season 1) dan Kenjiro Tsuda (season 2; guest: season 3) (Jepang) / David Wald (season 1–2; guest: season 3) (Inggris) sebagai Hannes
Tomohisa Hashizume (Jepang) / David Matranga (Inggris) (season 2–3; recurring: season 1; guest season 4) sebagai Bertolt Hoover
Shiori Mikami (Jepang) / Bryn Apprill (Inggris) (season 2–3; recurring: season 1 dan 4) sebagai Historia Reiss
Saki Fujita (Jepang) / Elizabeth Maxwell (Inggris) (season 2; recurring: season 1; guest season 3-4) sebagai Ymir
Ryōta Ōsaka (Jepang) / Austin Tindle (Inggris) (season 1; guest: season 2-4) sebagai Marco Bott
Takehito Koyasu (Jepang) / Jason Liebrecht (Inggris) (season 2 dan 4; recurring: season 3) sebagai Zeke Yeager
Yusaku Yara (Jepang) / Kenny Green (Inggris) (season 3; guest: season 4) sebagai Rod Reiss
Kazuhiro Yamaji (Jepang) / Phil Parsons (Inggris) (season 3; guest: season 4) sebagai Kenny Ackerman
Kensho Ono (Jepang) / Matt Shipman (Inggris) (season 4; recurring: season 3) sebagai Floch Forster
Manami Numakura (Jepang) / Amber Lee Connors (Inggris) (season 4; guest season 3) sebagai Pieck Finger
Ayane Sakura (Jepang) / Lindsay Seidel (Inggris) (season 4) sebagai Gabi Braun
Natsuki Hanae (Jepang) / Bryson Baugus (Inggris) (season 4) sebagai Falco Grice
Jiro Saito (Jepang) / Neil Kaplan (Inggris) (season 4) sebagai Theo Magath
Toshiki Masuda (Jepang) / Kellen Goff (Inggris) (season 4) sebagai Porco Galliard
Masaya Matsukaze (Jepang) / Griffin Burns (Inggris) (season 4) sebagai Colt Grice
Mitsuki Saiga (Jepang) / Anairis Quiñones (Inggris) (season 4) sebagai Yelena
Kouji Hiwatari (Jepang) / Zeno Robinson (Inggris) (season 4) sebagai Onyankopon
Lihat pula
Daftar bab Attack on Titan'
Daftar novel Attack on Titan
Attack on Titan: Junior High, anime spin-off 12 episode yang diproduksi oleh Production I.G. pada 2015
Catatan
Rujukan
Kutipan
Sumber
"Japanese dates". Tokyo MX (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal August 15, 2016. Diakses tanggal May 12, 2015.
"List of Attack on Titan episode titles". Shingeki.tv (dalam bahasa Jepang). Diarsipkan dari versi asli tanggal April 17, 2013.
"Attack of Titan Anime Episodes". Funimation.
Pranala luar
Situs web resmi (dalam bahasa Jepang)
Attack on Titan at Adult Swim
Attack on Titan di IMDb (dalam bahasa Inggris)
Attack on Titan (anime) di ensiklopedia Anime News Network (dalam bahasa Inggris)
Attack on Titan at Funimation
Attack on Titan at The Encyclopedia of Science Fiction
Attack on Titan di iQIYI
Kata Kunci Pencarian:
- Attack on Titan
- Attack on Titan (seri televisi)
- Attack on Titan (film)
- Attack on Titan (musim 1)
- Attack on Titan (musim 4)
- Attack on Titan (musim 2)
- Attack on Titan (musim 3)
- Attack on Titan: Before the Fall
- Attack on Titan (disambiguasi)
- Hajime Isayama