- Source: Bandar Udara Internasional Mundo Maya
Bandar Udara Internasional Mundo Maya (IATA: FRS, ICAO: MGTK), juga dikenal sebagai Bandar Udara Internasional Flores, adalah sebuah bandar udara internasional yang terletak di pinggiran Santa Elena, di kota Flores, Guatemala. Bandara melayani lalu lintas penerbangan nasional dan internasional untuk wilayah Flores, Santa Elena, dan San Benito, dan juga situs suku maya seperti Tikal atau Yaxhá menuju destinasi seperti Guatemala City, Belize dan Cancún.
Bandara Mundo Maya, seperti bandara lain di Guatemala, sedang melakukan beberapa pengembangan, untuk menyediakan layanan yang lebih baik antara penumpang dan maskapai, sehingga mampu menerima penerbangan lebih banyak dan pesawat yang lebih besar.
Maskapai dan destinasi
Insiden dan kecelakaan
Pada 30 September 1977, Douglas C47A TG-AKA milik Aviateca rusak dan dapat diperbaiki setelah kecelakaan pendaratan. Salah satu dari tiga awak pesawat tewas.
Pada 26 Juli 1978, Douglas DC-3 TG-AFA milik Aviateca melewati landasan pacu setelah menabrak burung saat lepas landas dan mengalami kerusakan yang dapat diperbaiki. Pesawat kemudian diperbaiki dan kembali melayani penumpang.
Pada 7 Mei 1979, Douglas DC-3 TG-SAB milik TAPSA mengalami kerusakan saat kecelakaan pendaratan saat melebihi landasan pacu dan menabrak sebuah mobil. Pesawat kemudian diperbaiki dan kembali terbang.
Referensi
Pranala luar
Dirección General de Aeronáutica Civil
Informasi bandar udara World Aero Data untuk MGTK
Kata Kunci Pencarian:
- Bandar Udara Internasional Mundo Maya
- Bandar Udara Internasional La Aurora
- Santa Elena de la Cruz, El Petén
- Destinasi maskapai TACA
- Aviateca
- The Amazing Race en Discovery Channel 2
- The Amazing Race en Discovery Channel 1