- Source: Compagnie de Chine
Compagnie de Chine (berarti "Perusahaan Tiongkok") adalah perusahaan perdagangan dimiliki Kerajaan Prancis yang didirikan pada tahun 1660 oleh Jules Mazarin dan beberapa anggota Katolik Compagnie du Saint-Sacrement, untuk mengirim penginjil ke Asia (awalnya Uskup François Pallu, Pierre Lambert de la Motte, dan Ignace Cotolendi dari Missions étrangères de Paris). Perusahaan ini mencontoh Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC).
Sebuah kapal dibangun di Belanda oleh pemilik kapal Fermanel, tetapi kapal tersebut kandas segera setelah diluncurkan. Satu-satunya penyelesaian yang tersisa bagi para penginjil adalah melakukan perjalanan darat, karena Portugal kemudian menolak menerima penginjil non-Padroado dengan kapal, dan Belanda serta Inggris menolak menerima penginjil Katolik.
Pada tahun 1664, Compagnie de Chine kemudian digabungkan oleh Jean-Baptiste Colbert dengan Compagnie d'Orient dan Compagnie de Madagascar menjadi Compagnie des Indes Orientales.
Compagnie de Chine jilid kedua didirikan pada tahun 1698.
Compagnie de Chine dihidupkan kembali pada tahun 1723.
Lihat pula
Compagnie du Mississippi
Referensi
= Catatan kaki
== Daftar pustaka
=Mantienne, Frédéric 1999 Monseigneur Pigneau de Béhaine Eglises d'Asie, Série Histoire, ISSN 1275-6865 ISBN 2-914402-20-1
Missions étrangères de Paris. 350 ans au service du Christ 2008 Editeurs Malesherbes Publications, Paris ISBN 978-2-916828-10-7
Kata Kunci Pencarian:
- Compagnie de Chine
- Perusahaan Hindia Timur Prancis
- Compagnie du Mississippi
- Guangzhou
- Isaac Titsingh
- Kaisar Qianlong
- Antonin Artaud
- Luo Wenzao
- Daftar negara pembayar upeti Tiongkok
- Jean Rochefort
- Compagnie de Chine
- French East India Company
- Mississippi Company
- List of trading companies
- Company of the Blessed Sacrament
- Chartered company
- Banque de l'Indochine
- Gabriel Palatre
- List of longest wooden ships
- Divers voyages et missions du père Alexandre de Rhodes