- Source: Donomulyo, Donomulyo, Malang
- Donomulyo, Malang
- Donomulyo, Donomulyo, Malang
- Donomulyo (disambiguasi)
- Sumberoto, Donomulyo, Malang
- Kabupaten Malang
- Purworejo, Donomulyo, Malang
- Tempursari, Donomulyo, Malang
- Purwodadi, Donomulyo, Malang
- Banjarejo, Donomulyo, Malang
- Mentaraman, Donomulyo, Malang
- Malang Regency
- Operation Trisula
- List of districts of East Java
- Ngliyep Beach
Donomulyo adalah sebuah desa di wilayah Kecamatan Donomulyo, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.
Desa Donomulyo merupakan ibukota dari Kecamatan Donomulyo, terdiri dari empat dusun, yaitu:
Dusun Donomulyo. Terdiri dari 18 RT dan 4 RW
Dusun Bandung. Terdiri dari 16 RT dan 4 RW
Dusun Kalipakem. Terdiri dari 13 RT dan 3 RW
Dusun Mulyosari. Terdiri dari 24 RT dan 6 RW
DATA JUMLAH SEKOLAH
SD Negeri ada 9 sekolah (SDN 01 s/d SDN 09)
SMP Negeri 1 Donomulyo
SMP Swasta ada 2 sekolah
SMP Islam Donomulyo
SMP Katholik St. Albertus
MTs swasta ada 1 sekolah (MTs NU Futuhiyah)
SMA swasta ada 1 sekolah (SMA Taman Siswa)
SMK swasta ada 2 sekolah
SMK Muhammadiyah 6 Donomulyo: Teknik Otomotif, Teknik Komputer dan Jaringan
SMK Islam Donomulyo: Tata Niaga, Teknik Komputer dan Jaringan
Sebelumnya terdapat Dusun Mentaraman, yang kini telah menjadi Desa Mentaraman setelah terjadi pemekaran wilayah.
Batas-batas wilayah desa Donomulyo:
Di sebelah barat berbatasan dengan desa Purworejo
Di sebelah timur berbatasan dengan desa Tempursari dan Desa Tlogosari
Di sebelah utara berbatasan dengan desa Kaliasri, kecamatan Kalipare
Di sebelah selatan berbatasan dengan desa Mentaraman
Sebagian besar penduduk desa Donomulyo adalah petani musiman (petani padi, tebu, jagung, kelapa, ketela pohon, kedelai). Sebagian diataranya menjadi pegawai Negeri, dan pedagang. Tidak sedikit pula diantaranya yang menjadi TKI ke Luar Negeri (Hongkong, Taiwan, Singapore dan Korea).