- Source: Drum
Drum, genderang atau tambur adalah kelompok alat musik perkusi yang terdiri dari kulit yang direntangkan dan dipukul dengan tangan atau sebuah batang atau biasanya disebut Stick drum. Selain kulit, drum juga digunakan dari bahan lain, misalnya plastik. Drum terdapat di seluruh dunia dan memiliki banyak jenis, misalnya kendang, timpani, Bodhrán, Ashiko, snare drum, bass drum, tom-tom, beduk, dan lain-lain.
Dalam musik pop, rock, dan jazz, drums biasanya mengacu kepada drum kit atau drum set, yaitu sekelompok drum yang biasanya terdiri dari snare drum, tom-tom, bass drum, cymbal, hi-hat, dan kadang ditambah berbagai alat musik drum listrik. Orang yang memainkan drum set disebut "drummer".
Bagian-Bagian Drum
Bagian-bagian dari sebuah drum set antara lain:
Bass Drum
Snare Drum tom paling besar yang ada di drum dan bass drum selalu ditaruh dilantai atau bagian bawah dan bass drum digunakan pedal yaitu Single atau Double pedal
Tom Tom, tom tom ini terbagi menjadi dua yaitu mounted atau rack tom untuk tom tom yang menggunakan penopang, dan floor tom untuk tom tom yang menggunakan kaki.
Cymbal, untuk cymbal terbagi lagi ada hi-hat, crash cymbal, ride cymbal, chinese cymbal, splash cymbal, effect cymbal, ozone cymbal.
Hardware, antara lain kursi drum, stand cymbal, pedal, stand hi-hat, tom holder.
Double pedal, yaitu pedal drum yang jumlahnya ada 2
Biasanya drum dibagi berdasarkan kelasnya, ini dibagi menurut tingkat harganya. Ada yang disebut entry level atau drum untuk pemula. Ada juga drum untuk kelas menengah dan ada juga drum untuk kelas atas. Biasanya drum untuk kelas menengah dan kelas atas, membeli drum tidak disertai dengan cymbal. Untuk cymbal harus membelinya secara terpisah.
Konstruksi Drum
Shell atau selongsong adalah pembentuk dari sebuah drum. Shell atau selongsong ini bisa terbuat dari kayu atau dari besi. Karakter dari shell ini akan mempengaruhi kepada suara yang nantinya dihasilkan oleh drum tersebut. Biasanya shell yang terbuat dari besi karakter suaranya adalah tajam dan attack, sementara karakter suara dari drum yang terbuat dari kayu adalah hangat.
Jenis drum
Aburukuwa
Ashiko
Bodhrán
Bougarabou
Cajón
Chenda
Conga
Davul
Dhol
Djembe
Dunun
Mridangam
Taiko
Tabla
Tapan
Timbales
Timpani
Pranala luar
Definisi kamus drum di Wikikamus
"Drum". Encyclopædia Britannica. 8 (edisi ke-11). 1911.
folk workshop for drums and another folk-instruments
Drums (Polish folk musical instruments)
Drum resources di Curlie (dari DMOZ)
Kata Kunci Pencarian:
- Drum
- Moko (drum)
- Drum bass
- Rem drum
- Drumset
- Flower Drum Song (film)
- Drum tenor
- Drum and bass
- Juicy Luicy
- The Tin Drum (film)
- Drum
- Drum (disambiguation)
- Drumming
- Drum and bass
- Drum kit
- Drum and bugle corps
- Drum machine
- Drum Workshop
- Drum (container)
- Slit drum
No More Posts Available.
No more pages to load.