- Source: Horizon Cup
Horizon Cup merupakan turnamen internasional pertama untuk League of Legends: Wild Rift. Turnamen ini diikuti oleh 10 tim dari kualifikasi regional Asia Tenggara; Cina; Korea Selatan; Jepang; Eropa, Timur Tengah, dan Afrika (EMEA); Amerika Utara; Amerika Latin (LATAM); dan Brazil. Gelaran perdana Horizon Cup di tahun 2021 diadakan di Suntec Singapore Convention and Exhibition Centre, Singapura. Prize pool dari Horizon Cup adalah sebesar US$500,000.
Peserta
Horizon Cup diikuti oleh tim-tim dari Asia Tenggara; Cina; Korea Selatan; Jepang; Eropa, Timur Tengah, dan Afrika (EMEA); Amerika Utara; Amerika Latin (LATAM); dan Brazil.
Asia Tenggara
SBTC Esports (Juara Wild Rift SEA Championship)
Team Secret (Runner-up Wild Rift SEA Championship)
Cina
Da Kun Gaming (Juara Wild Rift Spark Invitational)
ThunderTalk Gaming (Juara Wild Rift LPL Qualifier)
Korea Selatan
KT Rolster Y (Juara Wild Rift Champions Korea)
Jepang
Sengoku Gaming (Juara Wild Rift Japan Cup)
Eropa, Timur Tengah, dan Afrika (EMEA)
Team Queso (Juara Wild Rift Origin Series Championship)
Amerika Utara
Tribe Gaming (Juara Wild Rift Summoner Series)
Amerika Latin (LATAM)
eBro Gaming (Juara Lolcito Salvaje Abierto)
Brazil
TSM (Juara Wild Rift Tour Finals)
Jadwal Pertandingan
Horizon Cup akan diadakan di bulan November 2021, dengan detail sebagai berikut:
Fase grup: 13-17 November 2021
Perempat final: 19 November 2021
Semifinal: 20 November 2021
Final: 21 November 2021
Format Pertandingan
Pertandingan Horizon Cup terdiri dari dua fase, yakni fase grup dan fase knockout (playoff).
Fase grup
10 tim akan dibagi menjadi 2 grup yang terdiri dari 5 tim, dan bersaing dalam satu round robin, best-of-three (Bo3).
Tiga tim teratas dari masing-masing grup akan melaju ke fase knockout. Tim di peringkat pertama akan langsung masuk ke babak semifinal, sementara tim di peringkat kedua dan ketiga memulai fase knockout dari babak perempat final.
Grup A diisi oleh Da Kun Gaming (Cina), KT Rolster Y (Korea Selatan), SBTC Esports (Asia Tenggara), Tribe Gaming (Amerika Utara), dan TSM (Brazil). Grup B diisi oleh eBRO Gaming (LATAM), Sengoku Gaming (Jepang), Team Queso (EMEA), Team Secret (Asia Tenggara), dan ThunderTalk Gaming (Cina). Penentuan grup A dan B didasarkan atas 2 kriteria, yakni tidak ada 2 tim dari negara yang sama yang akan bertanding di grup yang sama, serta memaksimalkan keragaman dan keterwakilan regional dalam setiap grup.
Fase knockout (playoff)
Playoff dilaksanakan dalam format single-elimination. Pertandingan di babak perempat final dan babak semifinal akan menggunakan sistem best-of-five (Bo5), sedangkan babak final akan menggunakan best-of-seven (Bo7).
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Horizon Cup
- Yessy Yosaputra
- Stadion Wembley
- Harry Potter 20th Anniversary: Return to Hogwarts
- Daftar diskografi, filmografi, dan bibliografi JKT48
- David Torrence
- Ryan Broekhoff
- Daftar stasiun televisi berlangganan di Indonesia
- Brad Pitt
- Revolusi Xinhai
- Horizon (video game series)
- Ana Bărbosu
- Allstate Arena
- Kevin Costner filmography
- Kevin Costner
- Legends Cup (LFL)
- Maria Ceplinschi
- Aloy
- Cauchy surface
- 2021 in esports