- Source: Jembatan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah
Jembatan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah, yang populer dikenal dengan nama Jembatan Siak III, adalah nama sebuah jembatan yang terletak di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Indonesia. Jembatan ini menghubungkan Jalan Panglima Undan, Kecamatan Senapelan dengan Jalan Sembilang, Kecamatan Rumbai Pesisir. Jembatan ini dibangun untuk mengurangi kepadatan lalu lintas di daerah tersebut, yang selama ini menggunakan Jembatan Siak I yang usianya sudah lebih dari 30 tahun.
Jembatan ini diresmikan oleh Gubernur Riau saat itu, H.M. Rusli Zainal pada tanggal 8 Desember 2011 menyongsong penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional XVIII yang digelar di Provinsi Riau tahun 2012.
Penamaan
Nama resmi Jembatan Siak III ini diambil dari nama Sultan Siak Sri Indrapura yang pertama kali membuka daerah Senapelan yang kini menjadi Kota Pekanbaru. Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah merupakan figur yang telah berhasil mengembangkan perdagangan di Kota Pekanbaru.
Pembangunan
Proses pembangunan jembatan memakan waktu 10 tahun, yakni sejak tahun 2001. Pembangunan jembatan ini menghabiskan dana APBD Riau sebesar Rp136,75 miliar selama 10 tahun penganggaran. Pembangunan jembatan ini awalnya dilaksanakan kontraktor PT Rantau Bais Sawit Family pada tahun 2001 hingga 2007. Kemudian pengerjaannya diambil alih oleh PT Waskita Karya sejak tahun 2008 hingga 2011.
Data teknis dan struktur jembatan
Panjang total Jembatan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah mencapai 520 meter dan lebar 11 meter. Konstruksi bentang utama menggunakan rangka baja pelengkung. Sedangkan, konstruksi bentang pendekat menggunakan empat steel box girder dan delapan steel girder dan fondasi bangunan bawah dengan bor pile. Ketinggian jembatan mencapai 11 meter dari muka air sungai tertinggi.
Riwayat perbaikan dan penutupan
Jembatan Siak III ditutup pada tanggal 04 Desember 2013 setelah beberapa kali mengalami penundaan. Penutupan ini dilakukan setelah segala persiapan untuk memperbaiki jembatan tersebut telah rampung 100 persen. Setelah ditutup selama setahun lebih untuk perbaikan, Jembatan Siak III akhirnya dibuka kembali untuk umum menjelang akhir Desember 2014, tepatnya tanggal 24 Desember 2014.
Saat malam pergantian tahun baru 2015, Jembatan Siak III yang baru dibuka kembali minggu sebelumnya tersebut kembali ditutup. Namun, penutupan itu hanya berlangsung enam jam, mulai 31 Desember 2014 pukul 18.00 hingga 1 Januari 2015 pukul 00.00.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Jembatan Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzamsyah
- Daftar jembatan di Indonesia
- Rumah Singgah Sultan Siak
Aliens (1986)
AVP: Alien vs. Predator (2004)
No More Posts Available.
No more pages to load.