- Source: Julia Franck
Julia Franck (lahir 20 Februari 1970) adalah seorang aktris dan penulis yang lahir di Jerman Timur. Anak perempuan dari pasangan Jürgen Sehmisch dan Katharina Franck ini dikenal dengan novelnya yaitu West (2013), Julia Franck (2009), Wie wird man Bestseller? (2009). Pada 1978 dia pindah bersama ibu dan ketiga saudarinya ke Jerman Barat. Ketika Julia Franck pindah ke Jerman Barat, dia harus tinggal di kamp pengungsi selama 9 bulan. "Die Mittagsfrau" adalah salah satu novelnya yang mendapatkan penghargaan German Book Award pada tahun 2007.
Kehidupan dan karier
Julia belajar Studi Amerika Kuno dan Jerman Literatur di Universitas Bebas Berlin. Dia banyak menghabiskan waktu di Amerika Serikat, Meksiko dan Guatamala. Dia berkerja sebagai seorang editor di Sender Freies Berlin dan juga turut berkonstribusi diberbagai surat kabar maupun majalah. Debut perdana Julia Franck, novel pertamanya "Der neue Koch", diterbitkan 1997 dengan penerbit Ammann. Dari tahun 1998, Julia Franck menerbitkan teks dalam berbagai antologi, termasuk cerita "Kindheiten zwischen Ost und West" (Susanne Schädlich, Anna Schädlich), Yang telah dia tulis bersama dengan saudara kembarnya Cornelia. Franck mulai dikenal publik pada tahun 2000.
Karya sastra
Salah satu bukunya yaitu "Die Mittagsfrau" terjual sebanyak satu juta eksemplar serta novelnya yang berjudul "Lagerfeuer" difilmkan dengan judul yaitu West pada tahun 2013. Novel-novelnya banyak diterjemahkan kedalam ke 39 bahasa. Franck adalah cucu dari pemahat patung asal Jerman yaitu Ingeborg Hunzinger dan cicit dari ilustrator terkenal berkebangsaan Jerman yaitu Phillip Franck.
Ketiga novelnya "Die Mittagsfrau", "Lagerfeuer" dan "Rücken an Rücken" memiliki latar belakang yang sama yaitu mengambil latar belakang Jerman abad ke 20.
Novel dan cerita dari Julia Franck telah di rilis sebagai buku audio di Hörverlag Munich.
= Daftar novel
=Liebediener (1999)
Bauchlandung (2000)
Lagerfeuer (2003)
Mir nichts, dir nichts (2006)
Die Mittagsfrau (2007) (UK: The Blind Side of the Heart (2009); US: The Blindness of the Heart) (2010), diterjemahkan oleh Anthea Bell
Grenzübergänge (2009), anthology, edited by Julia Franck
Rücken an Rücken (2011) (UK: Back to Back (2013); US: Back to Back) (2013), diterjemahkan oleh Anthea Bell
Penghargaan
1995 Open Mike prize of the Literaturwerkstatt Berlin
1998 Alfred-Döblin-Stipendium of the Akademie der Künste
2000 3sat award of the Ingeborg Bachmann Competition
2004 Marie-Luise-Kaschnitz Prize
2005 Rowswitha Prize of the city of Bad Gandersheim
2007 German Book Prize
2010 short list for the Independent Foreign Fiction Prize for Blind Side of the Heart
2010 short list for the Wingate Literary Prize for the Jewish Quarterly
2014 Longlist des Independent Foreign Fiction Prizefür Back to Back.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Julia Franck
- Jalan Gemilang
- Renang pada Olimpiade Musim Panas 1996
- Ray Chen
- Daftar pelukis Jerman
- Daftar film Amerika tahun 2007
- Hilary Hahn
- Renang pada Olimpiade Musim Panas 1992
- Tom Pillibi
- Dors, mon amour
- Julia Franck
- Philipp Franck
- Franck (name)
- German Book Prize
- West (2013 film)
- List of authors by name: F
- Cree Summer
- Blind Heart
- Mahmoud Hosseini Zad
- List of German-language authors