Kampanye Italia pada Peperangan Revolusioner Prancis (1792–1802) adalah serangkaian konflik yang utamanya terjadi di Utara
Italia antara Tentara
Revolusioner Prancis dan Koalisi Austria, Rusia, Piedmont-Sardinia, dan sejumlah negara-negara
Italia lainnya.
Koalisi Pertama (1792–1797)
Perang Koalisi Pertama pecah
pada musim gugur 1792, saat beberapa kekuatan Eropa membentuk sebuah aliansi melawan Republik
Prancis. Operasi besar pertamanya adalah aneksasi Nice (bagian dari Kadipaten Savoy) oleh 30,000 pasukan
Prancis. Serangan tersebut dibalas
pada pertengahan 1793, saat pasukan Republik menarik diri karena pemberontakan di Lyon, dengan dilakukannya kontra-invasi Savoy oleh Kerajaan Piedmont-Sardinia (anggota Koalisi Pertama). Setelah pemberontakan di Lyon diredam, pasukan
Prancis di bawah Jenderal Kellermann memutuskan untuk memukul mundur pasukan Piedmont dengan 12,000 pasukan, memenangkan pertikaian di Argentines dan St Maurice
pada September dan Oktober 1793.
Catatan dan referensi
= Catatan
=
= Kutipan
=
= Daftar pustaka
=
McLynn, Frank (1998). Napoleon. Pimlico. ISBN 0-7126-6247-2.
Pranala luar
Francesco Frasca, The First Italian Campaign as seen by the artists of the Dépôt de la Guerre.
Cartographic commemoration Diarsipkan 2009-02-18 di Wayback Machine. – maps of the campaigns