- Source: Keju Dunlop
Dunlop adalah keju bertekstur keras dari Skotlandia yang dibuat dengan menggunakan susu mentah dari sapi Ayrshire. Keju Dunlop pertama kali dibuat oleh Anne Dorward di peternakannya sendiri di Skotlandia bagian barat daya pada abad ke-18. Keju tersebut padat serta memiliki rasa manis dari susu segar dan sedikit asam. Tekstur keju Dunlop mirip dengan keju Cheddar. Keju ini berbentuk balok dan diproduksi di Arran, Islay, Ayrshire (Burns), dekat DUmfries dan Perth (Gowrie). Produsen yang membuat keju Dunlop membuat juga keju lainnya seperti Bonnet dan Swinzie. Keju Dunlop merupakan keju yang bertesktur keras, menggunakan susu yang tidak dipasteurisasi dan merupakan keju vegetarian karena tidak menggunakan rennet dari binatang. Proses pematangan dari keju ini membutuhkan waktu selama enam bulan.
Lihat pula
Keju