- Source: Keuskupan Agung Atlanta
Keuskupan Agung Atlanta (bahasa Latin: Archidioecesis Atlantensis, bahasa Inggris: Archdiocese of Atlanta) adalah sebuah keuskupan agung Gereja Katolik di negara bagian Georgia. Wilayah gerejawinya meliputi wilayah utara Georgia, termasuk ibukota Atlanta. Saat ini keuskupan dipimpin oleh Gregory John Hartmayer, O.F.M. Conv., bersama dua uskup auksilier. Katedral keuskupan ini ialah Katedral Kristus Raja.
Kronologi
Didirikan sebagai Keuskupan Atlanta pada tanggal 2 Juli 1956, Keuskupan Savannah-Atlanta dibagi menjadi dua wilayah keuskupan.
Ditingkatkan menjadi Keuskupan Agung Atlanta pada tanggal 10 Februari 1962.
Uskup
= Uskup Atlanta
=Francis Edward Hyland (17 Juli 1956 – 11 Oktober 1961, mengundurkan diri)
Sede vacante (11 Oktober 1961 – 19 Februari 1962)
= Uskup Agung Atlanta
=Paul John Hallinan (19 Februari 1962 – 27 Maret 1968, wafat)
Sede vacante (27 Maret – 24 Mei 1968)
Thomas Andrew Donnellan (24 Mei 1968 – 15 Oktober 1987, wafat)
Sede vacante (15 Oktober 1987 – 14 Maret 1988)
Eugene Antonio Marino, SSJ (14 Maret 1988 – 10 Juli 1990, mengundurkan diri)
Sede vacante (10 Juli 1990 – 30 April 1991)
James Patterson Lyke, OFM (30 April 1991 – 27 Desember 1992, wafat)
Sede vacante (27 Desember 1992 – 22 Juni 1993
John Francis Donoghue (22 Juni 1993 – 9 Desember 2004, pensiun)
Wilton Daniel Gregory (9 Desember 2004 – 4 April 2019)
Sede vacante, diisi oleh Administrator Apostolik Joel Matthias Konzen, S.M. (4 April 2019 s.d. 5 Maret 2020)
Gregory John Hartmayer, O.F.M. Conv. (5 Maret 2020)
Uskup Auksilier
Joseph Bernardin (4 Maret 1966 – 1968, ditunjuk sebagai Sekretaris Jenderal Konferensi Waligereja Amerika Serikat)
Luis Rafael Zarama (27 Juli 2009 – 5 Juli 2017, ditunjuk sebagai Uskup Raleigh)
David Talley (3 Januari 2013 – 21 September 2016, ditunjuk sebagai Uskup Alexandria)
Bernard Shlesinger (15 Mei 2017 – sekarang)
Joel Matthias Konzen, S.M. (5 Februari 2018 – sekarang)
Sekolah
Keuskupan Agung Atlanta menjalankann delapan belas sekolah dasar dan sekolah menengah. Selain itu, terdapat enam sekolah Katolik yang bersifat independen. Meskipun keenam sekolah tersebut bersifat independen, sekolah-sekolah tersebut berada di bawah yurisdiksi Keuskupan Agung Atlanta. Jumlah penerimaan siswa di seluruh sekolah yang berada di Keuskupan Agung pada tahun 2017–2018 sekitar 11.560 orang. Pengawas sekolah di wilayah Keuskupan Agung Atlanta saat ini dijabat oleh Diane Starkovich.
= Sekolah Menengah
== Sekolah Dasar
=Buletin
Georgia Bulletin adalah surat kabar resmi Keuskupan Agung Atlanta yang didirikan pada tahun 1963 dan diterbitkan setiap minggu (kecuali minggu kedua dan minggu terakhir di bulan Juni, Juli, Agustus, serta di minggu terakhir bulan Desember).
Referensi
Pranala luar
Roman Catholic Archdiocese of Atlanta Official Site
Catholic Hierarchy Profile of the Archdiocese of Atlanta
Places of traditional Catholic masses St Pius V of Atlanta
Kata Kunci Pencarian:
- Keuskupan Agung Atlanta
- Katedral Atlanta
- Keuskupan Charleston
- Keuskupan Charlotte
- Keuskupan Raleigh
- Daftar keuskupan agung Gereja Katolik
- Basilika Hati Kudus Yesus, Atlanta
- Daftar keuskupan di Amerika Serikat
- Holy Spirit College
- Wilton Daniel Gregory