- Source: Keuskupan Agung Rabat
Keuskupan Agung Rabat (bahasa Latin: Archidioecesis Rabatensis) adalah sebuah wilayah gerejawi atau keuskupan Gereja Katolik Roma di Maroko. Wilayah gerejawi tersebut didirikan sebagai vikariat apostolik Rabat pada 2 Juli 1923 oleh Paus Pius XI, dan ditingkatkan menjadi keuskupan agung oleh Paus Pius XII pada 14 September 1955.
Gereja induk dan tahta keuskupan agung tersebut adalah Katedral Santo Petrus. Cristóbal López Romero, S.D.B. diangkat menjadi Uskup Agung Rabat pada 29 Desember 2017.
Ordinaris
= Vikar Apostolik Rabat
=Victor Colombanus Dreyer, O.F.M Cap. (1923–1927)
Henri Vielle, O.F.M. (1927–1946)
Louis Lefèbvre, O.F.M. (1947–1955)
= Uskup Agung Rabat
=Louis Lefèbvre, O.F.M. (1955–1968)
Jean Chabbert, O.F.M. (1968–1982)
Hubert Michon (1983–2001)
Vincent Landel, S.C.I. (2001–2017)
Cristóbal López Romero, S.D.B. (2017– ...)
Pranala luar
Official website
Catholic-Hierarchy
GCatholic.org
Kata Kunci Pencarian:
- Keuskupan Agung Rabat
- Katedral Rabat
- Daftar keuskupan di Maroko
- Daftar keuskupan agung Gereja Katolik
- Gereja Katolik di Maroko
- Keuskupan Agung Kedinasan Militer Amerika Serikat
- Konferensi Waligereja Afrika Utara
- Katedral Casablanca
- Cristóbal López Romero
- Basilika Santo Paulus, Rabat