- Source: Khwaday Namag
Khwaday Namag (bahasa Persia Baru: خداینامه; terj. har. 'Kitab Tuan-Tuan') adalah kitab sejarah berbahasa Persia Pertengahan yang ditulis pada zaman Kekaisaran Sasaniyah. Kitab ini telah hilang, dan dianggap oleh Theodor Nöldeke menjadi leluhur catatan-catatan yang sama dari semua rujukan sejarah bahasa Persia selanjutnya dari Kekaisaran Sasaniyah, sebuah pandangan yang baru-baru ini telah dibantah. Kemungkinan kitab ini telah diterjemahkan ke dalam bahasa Arab oleh Ibnu al-Muqaffa (wafat 757), yang memiliki akses ke kearsipan istana Sasaniyah. Menurut teori Nöldeke, kitab ini sendiri pertama kali disusun pada masa pemerintahan Khosrau I (m. 531–579), dan disunting pada masa pemerintahan monarki Sasania terakhir, Yazdegerd III (m. 632–651). Khwaday-Namag merupakan rujukan utama dari wiracarita Persia abad ke-10 berjudul Syahnamah ('Kitab Raja-Raja') yang ditulis oleh Ferdowsi. Khwaday Namag juga diterjemahkan ke dalam bahasa Persia Baru, dan diperluas menggunakan sumber-sumber lain, oleh para cendekiawan Keamiran Samaniyah di bawah pengawasan Abu Mansur Mamari pada tahun 957, tetapi hanya pengenalan karya ini yang masih ada sampai sekarang.
Meskipun Nihayat al-arab yang berbahasa Arab menampilkan sebagian berasal dari terjemahan Khwadāy-Nāmag oleh Ibnu al-Muqaffa, hanya sejumlah kecil pokok terjemahan yang dapat ditelusuri kembali ke karya Persia asli yang telah hilang.
Referensi
= Catatan kaki
== Daftar pustaka
=Kata Kunci Pencarian:
- Khwaday Namag
- Khuda
- Perang Romawi–Persia
- Khwaday-Namag
- Ardashir I
- Kayanian dynasty
- Ibn al-Muqaffa'
- Shahnameh
- Khuda
- Bahram ibn Mardanshah
- Shirin
- Music of Iran
- Turya (Avesta)