- Source: Likasi
Likasi, dahulu bernama Jadotville atau Jadotstad, ialah sebuah kota di Provinsi Katanga, kawasan tenggara Republik Demokratik Kongo.
Likasi ialah tempat kelahiran mantan kepala negara Kongo, Laurent Kabila.
Demografi
Likasi berpenduduk sekitar 360.000 jiwa (Doctors Worldwide, 2005). Selama tahun 1990-an, penduduk kota ini bertambah sebagai akibat dari tibanya pengungsi dari kekerasan etnis di Shaba, dan PBB membangun pusat makanan dan pengungsian di sekitar Likasi.
Sejarah
Pada tahun 1961, selama campur tangan Perserikatan Bangsa-bangsa dalam krisis Katanga, 1 kompi pasukan PBB dari Irlandia yang disebarkan ke Jadotville dipaksa menyerah pada pasukan yang setia pada PM Katanga Moise Tshombe (lihat Pengepungan Jadotville).
Ekonimi
Likasi tetap menjadi pusat industri, khususnya pertambangan, dan merupakan pusat transportasi untuk kawasan sekitarnya. Terdapat pengilangan dari endapan tembaga dan kobalt di dekatnya.
Pranala luar
Situs tentang Likasi Diarsipkan 2008-10-22 di Wayback Machine.
Kata Kunci Pencarian:
- Likasi
- Provinsi Katanga
- Shinkolobwe
- Kolwezi
- Laurent-Désiré Kabila
- Laras menyempit
- Stasiun Hønefoss
- Anthony Vanden Borre
- Likasi
- Haut-Katanga Province
- Likasi (commune)
- Panda, Likasi
- Lufira River
- List of cities and towns in the Democratic Republic of the Congo
- Kolwezi
- Linafoot
- Katanga Province
- Zaire