- Source: Mahkamah Konstitusi Korea Selatan
Mahkamah Konstitusi Republik Korea (Hangul: 헌법재판소; Hanja: 憲法裁判所; RR: Heonbeop Jaepanso) adalah mahkamah independen dan khusus di Korea Selatan, yang tugas utamanya adalah meninjau kesesuaian konstitusi menurut Konstitusi Republik Korea. Lembaga ini juga memiliki fungsi hukum administratif seperti memutuskan sengketa kewenangan antara entitas pemerintah, memberikan keputusan akhir mengenai pemakzulan, dan membuat keputusan mengenai pembubaran partai politik.
Komposisi
Jumlah hakim dalam Mahkamah Konstitusi adalah sembilan hakim yang ditunjuk oleh Presiden. Tiga hakim ditunjuk langsung oleh Presiden. Enam hakim tersisa terdiri atas tiga hakim yang berasal dari nominasi kandidat dari Ketua Mahkamah Agung dan tiga hakim yang berasal dari kandidat yang dipilih oleh Majelis Nasional. Dalam hal ini, Ketua Mahkamah Konstitusi dipilih oleh Presiden dengan persetujuan dari Majelis Nasional. Para hakim menjabat selama enam tahun dan dapat dipilih kembali. Para hakim diharuskan untuk pensiun dari jabatannya ketika mencapai usia 65 tahun, kecuali untuk Ketua Mahkamah Konstitusi yang diperbolehkan menjabat hingga berusia 70 tahun.
Hakim Mahkamah Konstitusi dilarang bergabung dengan partai politik dan melakukan kegiatan politik sesuai dengan Konstitusi Korea Pasal 112 Ayat 2. Selain itu, Hakim Mahkamah Konstitusi dilarang oleh hukum untuk menjalankan bisnis, memegang jabatan publik lainnya, dan sebaliknya dipekerjakan.
= Hakim-Hakim yang menjabat saat ini
=Lihat pula
Konstitusi
Konstitusionalisme
Pemerintahan Korea Selatan
Yurisprudensi
Mahkamah Agung Korea Selatan
Referensi
Pranala luar
Constitutional Court of Korea
The Constitution of South Korea Diarsipkan 2006-07-28 di Wayback Machine.
Library of Congress Country Study - South Korea
Kata Kunci Pencarian:
- Mahkamah Konstitusi Korea Selatan
- Mahkamah Agung Korea Selatan
- Presiden Korea Selatan
- Konstitusi Korea Selatan
- Hari Konstitusi (Korea Selatan)
- Mahkamah Agung
- Ketua Mahkamah Agung Korea Selatan
- Pemerintahan Korea Selatan
- Daftar presiden Korea Selatan
- Pemilihan umum Presiden Indonesia 2024
- 2024 Indonesian general election