Hasil Pencarian:
Artikel: Mendidih
Baca di Wikipedia
Mendidih adalah suatu kondisi di mana terjadi perubahan suatu zat dari fase cair menjadi fase gas. Suhu saat zat cair
Mendidih pada tekanan 1 atmosfer disebut titik didih. Pada saat
Mendidih, suhu zat cair tidak dapat bertambah lagi karena kalor yang diberikan akan digunakan untuk mengubah wujud zat cair menjadi gas.
Jenis
Mendidih dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu
Mendidih diam (pool boiling) dan
Mendidih alir (flow boiling).
Mendidih diam adalah peristiwa
Mendidih yang terjadi pada suatu permukaan yang dipanaskan dan terendam dalam genangan cair tanpa pengadukan.
Mendidih alir adalah peristiwa
Mendidih yang terjadi dalam arus yang mengalir dan permukaan yang
Mendidih adalah bagian dari lintasan aliran. Aliran fase cair dan aliran fase uap yang dihubungkan dalam peristiwa
Mendidih alir merupakan jenis aliran dua fase yang penting.
Aplikasi
Dengan mempelajari peristiwa
Mendidih, prinsipnya dapat dimanfaatkan sebagai pendingin reaktor nuklir. Aplikasi lainnya adalah pendinginan peralatan elektronik di mana ketersediaan ruang sangat menentukan.
Rujukan
mendidih