Museum Nasional di
Warsawa (bahasa Polandia: Muzeum Narodowe w Warszawie), yang lebih dikenal dengan singkatan MNW, adalah sebuah
Museum nasional di
Warsawa, salah satu
Museum terbesar di Polandia dan terbesar di ibu kota.
Museum tersebut berisi koleksi seni rupa kuno (Mesir, Yunani, Romawi), dengan jumlah sekitar 11.000 buah, sebuah galeri khusus lukisan Polandia sejak abad ke-16 dan koleksi lukisan asing (Italia, Prancis, Flemish, Belanda, Jerman dan Rusia) termasuk beberapa lukisan dari koleksi pribadi Adolf Hitler, disertakan ke
Museum tersebut oleh otoritas Amerika di Jerman pada masa setelah perang.
Museum tersebut juga merupakan tempat koleksi numismatik, galeri seni terapan dan departemen seni oriental, dengan koleksi seni rupa Tionghoa terbesar di Polandia, yang meluputi sekitar 5.000 buah.
Catatan
Referensi
Pranala luar
Situs web resmi
Muzeum Narodowe w Warszawie – Google Art Project
[1]
[2]
The National
Museum in Warsaw at Google Cultural Institute