- Source: Nikodim (Rotov)
Metropolitan Nikodim (nama sekuler Boris Georgiyevich Rotov, bahasa Rusia: Борис Георгиевич Ротов, 15 Oktober 1929 – 5 September 1978), adalah metropolitan Ortodoks Rusia Leningrad dan Novgorod dari 1963 sampai kematiannya.
Ia lahir di Frolovo di barat daya Rusia.
Menurut Arsip Mitrokhin, yang mengklaim terjadi penetrasi Komunis di Gereja Ortodoks Rusia, Metropolitan Nikodim adalah seorang agen KGB, yang bekerja dengan nama kode "Adamant", yang melakukan aktivitas ekumenikal dengan Gereja Katolik Roma dan Dewan Gereja-Gereja Sedunia (DGS) yang menjabat untuk tujuan-tujuan Soviet lebih lanjut. Diangkat pada 1960 di usia 31 tahun, ia menjadi uskup termuda dalam dunia Kristen pada waktu itu, ia kemudian menjadi salah satu dari enam presiden DGS.
Metropolitan Nikodim berkata telah berpartisipasi dalam menegotiasiasikan sebuah perjanjian rahasia 1960an antara Soviet dan para pejabat Vatikan yang mengotoritaskan partisipasi Ortodoks Timur dalam Konsili Vatikan Kedua dalam pertukaran non-kondemnasi komunisme ateistik pada majelis-majelis konsiliar.
Ia pingsan dan meninggal pada 1978 ketika di Roma untuk bertemu dengan Paus Yohanes Paulus I. Paus baru, yang dirinya sendiri meninggal beberapa minggu kemudian, mendoakannya dalam momen-momen terakhirnya.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Nikodim (Rotov)
- Kirill dari Moskwa
- Paus Yohanes Paulus I
- Nikodim Rotov
- Nikodim
- Saint Petersburg Theological Academy
- Nicodemus (given name)
- Pope John Paul I
- Patriarch Kirill of Moscow
- 1978 in the Soviet Union
- September 1978
- Patriarchal Exarchate in Western Europe (Moscow Patriarchate)
- Leo Tserpitsky