- Source: Nobuko Yoshiya
Nobuko Yoshiya (吉屋 信子code: ja is deprecated , Yoshiya Nobuko, 12 Januari 1896 – 11 Juli 1973) adalah seorang penulis dalam zaman Taisho dan zaman Sowa. Yoshiya kerap menulis cerita dalam genre romansa dalam bentuk fiksi bagi gadis muda (shojo) dan literatur lesbian Jepang. Dalam kehidupan pribadinya, Yoshiya dikenal hobi mengadopsi gaya fashion androgini dan menikmati hidup mandirinya di Tokyo, di masa seorang wanita lajang memiliki mobil adalah hal yang tak umum.
Yoshiya secara terbuka mengakui hubungannya dengan pasangannya, Chiyo Monma, selama lebih dari 50 tahun. Namun, Yoshiya harus mengadopsi Monma secara resmi sebagai “anak” agar bisa terijat secara hukum dan dapat membuat keputusan medis bersama. Hingga kini, pasangan queer di Jepang masih harus “mengadopsi” pasangan agar bisa hidup bersama secara legal. Kendati demikian, keluarga Yoshiya masih membantah tentang identitas LGBTQ Yoshiya hingga kini.
Referensi
Kata Kunci Pencarian:
- Nobuko Yoshiya
- Yuri
- Nao Oikawa
- Nobuko Yoshiya
- Yoshiya
- Yuri (genre)
- Nobuko
- Shōjo manga
- Class S (culture)
- Shōjo shōsetsu
- List of authors by name: Y
- Katsuji Matsumoto
- Shōjo Gahō