- Source: Partai Komunis Bohemia dan Moravia
Partai Komunis Bohemia dan Moravia (bahasa Ceko: Komunistická strana Čech a Moravy, KSČM) adalah partai komunis di Republik Ceko yang beranggotakan 20,450 orang pada tahun 2022. Partai ini merupakan anggota blok Kiri di Parlemen Eropa – GUE/NGL di Parlemen Eropa.
Partai ini merupakan bekas partai penguasa di Cekoslowakia pada masa komunis. Partai ini masih tetap menggunakan nama komunisme meskipun program partainya sudah diubah agar selaras dengan undang-undang yang diberlakukan setelah tahun 1989. Selama revolusi Beludru, partai ini terisolasi secara politik dan dituduh sebagai partai ekstrem, tetapi partai ini kemudian membina hubungan dengan Partai Demokrat Sosial Ceko (ČSSD). Setelah diadakannya pemilihan umum regional Ceko 2012, partai ini bergabung dalam koalisi dengan ČSSD di 10 kawasan. Partai ini belum pernah menjadi anggota koalisi dalam cabang eksekutif.
Organisasi pemuda partai ini dilarang dari tahun 2006 hingga 2010, dan telah muncul seruan dari partai lain untuk melarang Partai Komunis Bohemia dan Moravia. Hingga tahun 2013, partai ini merupakan satu-satunya partai politik di Ceko yang mencetak korannya sendiri, yaitu Haló noviny.
Lihat juga
Daftar Partai Komunis
Catatan kaki
Kata Kunci Pencarian:
- Daftar partai komunis
- Partai Komunis Bohemia dan Moravia
- Partai Komunis Cekoslowakia
- Pertemuan Partai Komunis dan Buruh Internasional
- Cekoslowakia
- Pemilihan umum legislatif Ceko 2017
- Negara satu partai
- Republik Sosialis Cekoslowakia
- Ceko
- Republik Cekoslowakia Kedua