- Source: Richard MacNeill
Richard "Dick" MacNeill (7 Januari 1898 – 3 Juni 1963) adalah pemain sepak bola Belanda yang berposisi sebagai kiper. Sepanjang karirnya, tokoh yang lahir di Pasuruan, Hindia-Belanda (kini Indonesia) ini bermain untuk HVV Den Haag dan 11 kali turut serta dalam kesebelasan nasional.
Pada tahun 1920, MacNeill bermain dalam 7 pertandingan untuk tim nasional sepak bola Belanda dan turut serta dalam Olimpiade Musim Panas 1920. Dalam kesempatan itu, Belanda meraih medali perunggu. Selain dirinya, timnas sepak bola Belanda saat itu beranggotakan Tinus van Beurden, Arie Bieshaar, Koos Boerdam, Leonard François Gerard Bosschart, Evert Bulder, Jacop Eisse Bulder, Jan Leendert van Dort, Henri Léonard Barthélémi Dénis, Bernard Groosjohan, Herman Carel Felix Clotilde von Heijden, Eb van der Kluft, Frederik Carel Kuipers, Evert van Linge, Herman Josephus Legger, Johannes Daniel de Natris, Piet Peereboom, Oscar van Rappard, Hermanus Hendrikus Steeman, Franciscus Jacobus Ludwig Tempel, Bernard Willem Jan Verweij, dan Jan Cornelis de Vries. Pelatih mereka saat itu adalah Frederick Warburton.
Ia juga dikenal sebagai Robert MacNeill. Puteranya Ric MacNeill bermain sepak bola di Koninklijke HFC pada tahun 1940.
Dick MacNeill meninggal dunia di Heemstede, Belanda, dalam usia 65 tahun.
Rujukan
Lihat juga
Daftar pemain internasional Belanda
Kata Kunci Pencarian:
- Richard MacNeill
- Kota Pasuruan
- Nightmare Alley (film 2021)
- Belfast (film)
- Dáil Éireann ke-33
- British Academy Film Awards ke-70
- Seán T. O'Kelly
- Rusa merah
- Peter MacNeill
- Conor MacNeill
- Hector Macneill
- Eoin MacNeill
- Jennifer Carroll MacNeill
- Richard Boyd Barrett
- Dick MacNeill
- The Boy (2015 film)
- Richard O'Donoghue
- Richard Mulcahy