- Source: Sangir Jujuan, Solok Selatan
Sangir Jujuan adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, Indonesia.
Geografis
Kecamatan Sangir Jujuan yang memiliki luas ± 326 km2, dengan batas masing-masing wilayah sebagai berikut:
Sebelah Utara: Kecamatan Sangir Batang Hari
Sebelah Barat: Kecamatan Sungai Pagu
Sebelah Selatan: Kecamatan Sangir
Sebelah Timur: Kecamatan Sangir Balai Janggo
Secara Geografis, wilayah Kecamatan Sangir Jujuan merupakan perbukitan dan daerah aliran sungai Batang Sangir. Sebagiannya dapat dikatakan daerah sulit dan hanya bias dijangkau dengan kendaraan roda dua dan atau berjalan kaki.
Demografis
Secara Demografi, penduduk dalam wilayah Kecamatan Sangir Jujuan tidak tersebar merata. Secara lebih jelas, untuk tahun 2016 dapat digambarkan sebagai berikut:
Jumlah penduduk per Jorong dan Jenis Kelamin di Wilayah Kecamatan Sangir Jujuan tahun 2016 (sumber: Profil Puskesmas Perawatan Bidar Alam tahun 2016):
Sarana dan Prasarana
Dalam wilayah kerja Puskesmas Perawatan mempunyai sarana pendidikan yang dapat dikatakan cukup, mulai dari pendidikan usia dini (PAUD), sampai dengan pendidikan sederajat sekolah menengah umum (SMU). Rencana ke depan juga telah mulai dibangun gedung yang merupakan sarana pendidikan setingkat perguruan tinggi yang terletak di Nagari Lubuk Malako. Terdapat 40 (empat puluh) sarana pendidikan dengan 143 orang guru pengajar, dan 1588 orang siswa.
Sarana tempat ibadah (Masjid) yang tersebar di seluruh wilayan kecamatan Sangir Jujuan (tahun 2016) adalah sebagai berikut:
Fasiltas Kesehatan
Fasilitas Kesehatan yang terdapat di wilayah Kecamatan Sangir Jujuan adalah 1 unit Puskesmas Bidar Alam (Puskesmas Induk) yang telah dikembangkan menjadi Puskesmas Rawat Inap dan Poned. Puskesmas Bidar Alam didukung oleh 3 Puskesmas Pembantu (Pustu), yang terdiri dari Pustu Padang Air Dingin, Pustu Lubuk Malako, Pustu Padang Limau sundai, serta Polindes (Pondok Bersalin Desa). Disamping itu juga dilengkapi alat transportasi berupa 2 unit mobil Puskesmas Keliling dan 12 unit sepeda motor roda 2. Selain itu Puskesmas Bidar Alam dilengkapi alat incenerator pengolahan sampah medis maupun sampah non medis yang berada di lingkungan Puskesmas.
Puskesmas Bidar Alam merupakan Puskesmas Rawatan Inap dengan pelayanan Poned (Persalinan) dan IGD 24 Jam. Puskesmas ini Dipimpin oleh Kepala Puskesmas ; dr. Yayan Akhyar. Puskesmas Bidar Alam sendiri telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi FKTP Kemenkes RI dengan predikat akreditasi MADYA pada November 2016.
Tenaga kesehatan di Puskesmas Perawatan Bidar Alam dikelompokkan berdasarkan profesi dapat dilihat pada table berikut:
Jumlah Posyandu yang diselenggarakan di Wilayah Kecamatan Sangir Jujuan:
Pemerintahan
Pusat Pemerintahan Kecamatan Sangir Jujuan terletak di Kenagarian (Desa) Lubuk Malako
Rujukan
Sumber
Profil Puskesmas Perawatan Bidar Alam tahun 2016. Puskesmas BIdar Alam: 2016
Kata Kunci Pencarian:
- Kabupaten Solok Selatan
- Sangir Jujuan, Solok Selatan
- Bidar Alam, Sangir Jujuan, Solok Selatan
- Sangir
- Sangir Balai Janggo, Solok Selatan
- Daftar kecamatan dan kelurahan di Kabupaten Solok Selatan
- Abdul Rahman (politikus)
- Batang Hari
- Daftar kecamatan dan kelurahan di Sumatera Barat
- Kerajaan Sungai Pagu
- Sangir Jujuan
- South Solok Regency
- List of districts of West Sumatra
- Bidar Alam