- Source: SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta
SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Swasta yang ada di Yogyakarta, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta ditempuh dalam waktu 3 (tiga) tahun pelajaran. Sekolah ini didirikan pada tahun 1952.
Sejarah
SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta yang terletak di pusat kota Yogyakarta ini semula adalah Sekolah Guru A (Atas: dipersiapkan menjadi guru SMP) Khusus Putra yang didirikan oleh para imam Jesuit pada bulan April 1942. Pada tanggal 9 Agustus 1952 sekolah ini diserahkan kepada para Bruder FIC yang kemudian menempati gedung milik Bruder-bruder FIC di Jl. Senopati No. 16, dan pada tahun 1965 secara resmi dikelola oleh Yayasan Pangudi Luhur (YPL) milik para Bruder FIC.
Tahun 1973 SGAK ini kemudian berubah menjadi SPG dan menerima siswa putri. Setelah melewati perjalanan panjang, terjadi perubahan kurikulum tahun 1989, maka mulai tahun itu SPG berubah menjadi SMA. Dua tahun sebelum itu gedung sekolah resmi berpindah ke Jl. Senopati No. 18 (hingga kini).
Seperti bayi yang baru lahir, SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta memulai kehidupan baru sebagai sebuah SMA pada tahun tersebut. Berkat usaha keras dari orang-orang yang terlibat di dalamnya, kini SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta sudah mengalami banyak kemajuan pesat terutama dari segi fasilitas dan perkembangan sumber daya manusia di dalamnya. Tidak heran jika pada tahun 2005 sekolah ini menerima Akreditasi dengan nilai A.
Di bawah pengelolaan para Bruder FIC, SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta bertumbuh menjadi sekolah yang mengunggulkan nilai-nilai kehidupan dalam setiap ilmu yang ditawarkan.
Fasilitas
Laboratorium Komputer
Laboratorium Bahasa
Laboratorium IPA
Ruang Multimedia
Ruang Doa
Ruang Kesenian
Perpustakaan & Ruang Baca
Ruang Diskusi
Studio Musik
Semua Ruang Kelas Ber-AC
Semua Ruang Kelas Memiliki LCD Proyektor
Wifi
Ekstrakurikuler
Untuk mencapai pribadi yang utuh tidak hanya cukup dengan ilmu pengetahuan saja. Maka, SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta juga menawarkan bermacam-macam kegiatan lain yang bisa di ikuti oleh para peserta didik dalam kegiatan ekstrakurikuler, antara lain:
= Olahraga
=Renang
Basket
Voli
Taekwondo
Sepak Bola
Badminton
= Kesenian
=Paduan Suara
= Keterampilan
=Komputer
Bahasa Inggris
Jurnalistik
Pecinta Alam
= Kreativitas Siswa
=Teater
Cheerleaders & Dance
Breakdance
Peer Education
Referensi
Pranala luar
(Indonesia) Situs resmi SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta
(Indonesia) Situs resmi Yayasan Pangudi Luhur
(Indonesia) Elearning SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta
(Indonesia) Facebook SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta
(Indonesia) Instagram SMA Pangudi Luhur St.Yusup Yogyakarta