- Source: Sulejman Talovic
Sulejman Talovic adalah seorang pengungsi Muslim Bosnia yang berusia 18 tahun yang tinggal di Salt Lake City, Utah. Pada 12 Februari 2007, dengan mengenakan jaket coklat dan rambut yang dipotong pendek, Talovic menembaki dan membunuh lima orang, serta melukai sejumlah orang lainnya di Trolley Square, sebuah mal Salt Lake City, namun kemudian ditembak mati oleh polisi.
Peristiwa penembakan
Polisi belakangan mengatakan bahwa Talovic membawa sebuah senjata pistol kaliber .38, dan sebuah tas penuh dengan amunisi.
Talovic menewaskan lima orang people: Jeffrey Walker, 52, Vanessa Quinn, 29, Kirsten Hinckley, 15, Teresa Ellis, 29, and Brad Frantz, 24. Selain itu, empat orang lainnya dirawat di rumah sakit: Allen Walker, 16, anak lelaki dari Jeffrey Walker; Carolyn Tuft, 44, ibu Kirsten Hinckley; Shawn Munns, 34; dan Stacy Hansen, 53. Setelah penembakan itu, Tuft dan Hansen dilaporkan berada dalam keadaan kritis, sementara Munns dan Walker dilaporkan serius kondisinya.
Empat orang perwira polisi — seorang perwira yang sedang tidak bertugas dari Ogden yang bernama Ken Hammond dan beberapa perwira polisi Salt Lake City — terlibat dalam baku tembak dengan Talovic.
Sejarah pribadi
Talovic adalah seorang penduduk tetap yang legal. Ia bermigrasi ke AS pada 1998 dari Bosnia bersama keluarganya. Talovic memperoleh kartu hijau pada 2005 dan tinggal bersama ibunya di Salt Lake City. Ia mempunyai sejarah kenakalan remaja sedikit dan putus sekolah di SMA.
Motif
Bibi Talovic, Ajka Onerovic, muncul sebentar dari rumah keluarga Talovic untuk mengatakan bahwa sanak keluarganya sama sekali tidak megnerti mengapa anak muda itu menyerang begitu banyak orang asing. Ia mengatakan bahwa keluarganya pindah ke Utah dari Bosnia, "Ia anak yang begitu baik. Saya tidak tahu apa yang terjadi," katanya kepada stasiun televisi Salt Lake City, KSL.
Rujukan
Kata Kunci Pencarian:
- Sulejman Talovic
- Kematian tahun 2007
- Februari 2007
- Trolley Square shooting
- Trolley Square
- 2007 in the United States
- Deaths in February 2007
- Football Association of Bosnia and Herzegovina