- Source: Taman Nasional Bouba Njida
Taman Nasional Bouba Njida adalah taman nasional yang terletak di Kamerun. Taman nasional ini meliputi wilayah seluas 220.000 hektare (540.000 are). Bouba Njida pada awalnya didirikan sebagai suaka pada tahun 1932. Statusnya dinaikkan menjadi taman nasional pada tahun 1980. Di taman nasional ini terdapat banyak hutan sabana dan rata-rata ketinggiannya bervariasi antara 251 hingga 864 m. Curah hujan setiap tahunnya adalah 1082 mm.
Di taman nasional ini terdapat 23 spesies antelop. Anjing liar afrika Lycaon pictus telah ditemukan di Taman Nasional Bouba Njida semenjak awal abad ke-21. Populasi anjing yang terancam punah ini merupakan salah satu yang masih tersisa di Kamerun.
Pada tahun 2012, para pemburu gelap yang bersenjata dari Chad dan Sudan membantai 200 gajah, sehingga menghabisi lebih dari setengah populasi gajah di Taman Nasional Bouba Njida.
Catatan kaki
Referensi
C. Michael Hogan. 2009. Painted Hunting Dog: Lycaon pictus, GlobalTwitcher.com, ed. N. Stromberg Diarsipkan 2010-12-09 di Wayback Machine.
S.N. Stuart, Richard J. Adams, Martin Jenkins. 1990. Biodiversity in sub-Saharan Africa and its islands: conservation, management, and sustainable use, Biodiversity Conservation Strategy Programme, International Union for Conservation of Nature and Natural Resources. Species Survival Commission, Published by IUCN, 242 pages ISBN 2-8317-0021-3, ISBN 978-2-8317-0021-2